Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Asia Wanita 2022, Thailand Pantang Remehkan Indonesia

KOMPAS.com - Thailand pantang remehkan Indonesia. Kedua tim akan bertemu pada laga lanjutan Piala Asia Wanita 2022 nanti malam.

Thailand dan Indonesia akan bertanding pada matchday kedua Grup B Piala Asia Wanita 2022.

Laga antara kedua kesebelasan dijadwalkan berlangsung di Stadion Stadion D Y Patil, Navi Mumbai, India, Senin (24/1/2022) pukul 19.00 WIB.

Pertandingan ini krusial bagi Thailand dan Indonesia. Mereka dituntut meraih hasil bagus demi membuka peluang ke perempat final usai menelan hasil buruk pada matchday pertama.

Pada laga perdana, Thailand dibekuk Filipina dengan skor 0-1, sedangkan Indonesia menyerah dari Australia dengan skor mencolok, 0-18.

Kedua tim pun terjebak di dua posisi terbawah klasemen Grup B. Thailand di peringkat ketiga, diikuti Indonesia di tempat keempat.

Tak ingin hasil buruk kembali terjadi, Thailand terus menggenjot persiapan di bawah komando pelatih Miyo Okamoto.

Gelandang Thailand, Orapin Waenngern, menilai bahwa timnya perlu meningkatkan level permainan dan tak mengulangi kesalahan demi meraih hasil positif.

Sebab, saat takluk dari Filipina, lini belakang Thailand kurang konsentrasi. Gawang mereka jebol karena blunder yang dilakukan kiper.

"Pada laga sebelumnya, kami melakukan kesalahan dan kurang di beberapa aspek. Kami perlu meningkatkan permaian," ucap Orapin Waenngern, sebagaimana dikutip dari TH Sport, Senin (24/1/2022).

"Selama persiapan menuju turnamen, kami memang tidak melakukan laga uji coba karena situasi Covid-19. Bisa dibilang, kami sudah lama absen dari laga internasional," imbuhnya.

Orapin Waenngern berharap Thailand bisa mengemas tiga poin dari laga kontra timnas putri Indonesia.

"Laga berikutnya kami akan menghadapi sesama tim Asia Tenggara. Kami sudah sering bertemu dengan mereka (Indonesia), tetapi kami tidak boleh meremehkan," kata Orapin Waenngern.

"Kami harus disiplin dalam bertahan dan tajam saat menyerang demi tiga poin," imbuhnya.

Thailand memang lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan dibanding Indonesia jika berkaca pada rekor pertemuan.

Dari total empat pertemuan, Thailand selalu bisa mengatasi perlawanan Indonesia, dengan skor besar pula.

Tim Negeri Gajah Putih itu menang 4-0 (Kualifikasi Piala Asia Wanita tahun 2005), 10-1 (Piala AFF Wanita 2015), 3-0 (laga persahabatan pada 2018), dan 5-1 (SEA Games 2019).

Ditambah lagi Thailand merupakan tim berpengalaman karena pernah juara Piala Asia Wanita 1983 dan tampil di Piala Dunia Wanita 2019.

Pelatih timnas Indonesia Rudy Eka Priyambada pun mengakui bahwa Thailand lebih unggul dari Zaha Muzdalifah dkk.

Namun, Rudy antusias menghadapi Thailand karena laga ini bisa menjadi ajang untuk meningkatkan pengalaman bagi Zahra Muzdalifah dkk.

Rudy berharap, pemain-pemain timnas putri Indonesia tetap tampil percaya diri dan lebih banyak menguasai bola sehingga bisa menciptakan peluang gol. 

"Kami sudah melihat rekaman video Thailand saat melawan Filipina. Ketika itu, Filipina membuat gol karena blunder dari Thailand," kata sang pelatih, sebagaimana dikutip dari Antara News.

"Jadi, kami pun harus mampu keluar dari tekanan, menguasai bola, dan membuat peluan mencetak gol," tutur dia menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/24/12400028/piala-asia-wanita-2022-thailand-pantang-remehkan-indonesia

Terkini Lainnya

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke