Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Sahabat Elkan Baggott di Timnas Indonesia, Siapa Saja?

KOMPAS.com - Bek keturunan Inggris Elkan Baggott menyebutkan empat sahabatnya di timnas Indonesia.

Elkan Baggott terhitung belum lama menjadi bagian timnas Indonesia. Kendati demikian, dia merasa sudah nyaman bersama skuad Garuda.

Bek asal Ipswich Town itu bahkan mengaku bahwa dia sudah memiliki empat orang sahabat di tim Merah Putih. Siapa saja?

Dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube PSSI, Senin (10/1/2022), Elkan Baggott menyebut Ezra Walian, Ryuji Utomo, Victor Igbonefo, dan Evan Dimas, adalah teman dekatnya di timnas Indonesia.

"Sahabat saya mungkin Ezra, tetapi sejak Ryuji gabung pemusatan latihan (TC), kami cukup sering mengobrol dan mulai saat itu saya cukup dekat dengannya," kata Elkan Baggott.

"Saya juga berteman baik dengan Victor. Jadi Ryuji, Ezra, Victor, adalah tiga teman dekat saya (di timnas Indonesia)," Elkan Baggott menambahkan.

"Begitu juga dengan Evan, sang kapten. Ya, dia luar biasa," ucap bek tengah berusia 19 tahun itu.

Di antara empat nama di atas, Ezra Walian bisa disebut yang paling dekat dengan Elkan Baggott karena keduanya menempati kamar yang sama saat TC di Turki, November tahun lalu.

Elkan Baggott menilai bahwa Ezra adalah pribadi yang menyenangkan. Dia kerap bertukar cerita pengalaman bermain di Eropa dengan Ezra.

"Dia pribadi yang baik, menyenangkan, dan punya banyak cerita seru," ucap Elkan Baggott.

"Ezra pernah bermain untuk Ajax (Amsterdam) di masa mudanya. Pengalaman kami bermain di akademi tim Eropa sangat mirip dan dia bermain di turnamen yang pernah saya ikuti," imbuhnya.

"Jadi, kita bisa bicara banyak tentang masa muda kita yang menyenangkan," ucap Elkan Baggott.

Elkan Baggott dan keempat sahabatnya menjadi baru saja menyelesaikan perjuangan di Piala AFF 2020 bersama timnas Indonesia.

Mereka berhasil mengantarkan Garuda terbang tinggi hingga mencapai final turnamen sepak bola antarnegara Asia Tenggara tersebut.

Akan tetapi, Elkan Baggott dkk harus puas berakhir sebagai runner up. Pada partai puncak, mereka takluk 2-6 (agregat) dari Thailand.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/10/19200088/4-sahabat-elkan-baggott-di-timnas-indonesia-siapa-saja-

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke