Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kata Xavi Usai Barcelona Tekuk Tim Divisi 3: Ini Kemenangan Penting...

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, senang timnya menang pada babak 32 besar Copa del Rey 2021-2022. Dia mengatakan bahwa ini merupakan kemenangan penting.

Barcelona menyambangi markas tim kasta ketiga, Linares Deportivo di Stadion Linarejos, Kamis (6/1/2022) dini hari WIB. 

Pertandingan Linares Deportivo vs Barcelona itu berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan pasukan Xavi. 

Gol-gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Ousmane Dembela (66') dan Ferran Jutgla (69'). 

Sementara itu, gol semata wayang Linares Deportivo tercatat atas nama Antonio Luis Diaz Sanchez (19'). 

Berkat kemenangan tersebut, Barcelona berhasil menyegel tiket ke babak 16 besar Copa del Rey. 

Seusai pertandingan, Xavi menyebut ini merupakan kemenangan penting karena Barcelona berhasil memastikan tempat di babak selanjutnya. 

"Ini adalah kemenangan penting yang berarti kami lolos ke babak kedua," kata Xavi seusai laga Linares vs Barcelona, seperti dikutip Marca.

"Sulit bagi kami untuk memahami bagaimana mendominasi lini tengah dan menemukan umpan terakhir (ke pertahanan lawan)."

"Di situ, kami harus menunjukkan potensi kami. Pada babak kedua, kami bermain lebih bagus," imbuh Xavi

Lebih lanjut, Xavi senang dengan pencapaian Sergio Busquest dkk.

Dia menegaskan bahwa hasil ini bisa diraih karena anak didiknya pintar memanfaatkan peluang dan memiliki keyakinan. 

"Pada babak pertama, saya memberi tahu mereka (para pemain) bahwa kemenangan bisa diraih dengan kepercayaan dan memanfaatkan peluang. Kami berhasil melewatinya dan saya merasa senang," ucap Xavi mengakhiri.

Selanjutnya, Barcelona dijadwalkan melawan Granada pada jornada ke-20 LaLiga atau kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol 2021-2022 pada Minggu (9/1/2022) dini hari WIB. 

https://bola.kompas.com/read/2022/01/06/11200048/kata-xavi-usai-barcelona-tekuk-tim-divisi-3--ini-kemenangan-penting-

Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke