Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Drawing Liga Champions: Messi Vs Ronaldo Batal, Man United Bertemu "Wajah Baru"

Kedua kesebelasan dipastikan berduel setelah drawing 16 besar Liga Champions 2021-2022 digelar di di Nyon, Swiss, Senin (13/12/2021) malam WIB.

Hasil drawing Liga Champions ini sendiri merupakan ulangan. Pasalnya, terdapat dua kesalahan teknis saat undian pertama.

Kesalahan pertama yaitu ketika undian mempertemukan Villarreal dan Man United.

Padahal, Villarreal (runner-up) dan Man United (juara grup) seharusnya tak bisa bertemu karena merupakan wakil dari Grup F.

Undian tersebut lalu dibatalkan dan Villarreal bersua dengan Manchester City.

Kesalahan kedua dalam drawing Liga Champions yaitu ketika momen undian calon lawan Atletico Madrid.

Man United seharusnya masuk sebagai salah satu kandidat lawan Atletico Madrid.

Namun, bola undian Man United ternyata tidak dimasukkan ke dalam pot calon-calon lawan Atletico.

Meski begitu, undian tetap dilanjutkan dan lawan Atletico Madrid adalah Bayern Muenchen. Sementara, Man United melawan Paris Saint-Germain.

Laga PSG vs Man United menjadi sorotan utama karena akan menyajikan duel klasik Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo.

Namun, duel Messi vs Ronaldo dipastikan batal. UEFA memutuskan mengulangi drawing Liga Champions karena adanya kesalahan teknis itu.

Man United kemudian dipertemukan dengan Atletico Madrid. Lalu, PSG bertanding dengan Real Madrid.

Terkait laga Atletico vs Man United, ini merupakan pertandingan pertama mereka di Liga Champions.

Saat itu, Man United yang masih dilatih Sir Alex Ferguson disingkirkan Atletico di putaran kedua Piala Winners.

Setan Merah kalah 0-3 dan imbang 1-1 dalam dua pertandingan kontra Los Rojiblancos.

Pertemuan pertama Atletico vs Man United di Liga Champions akan digelar pada Februari 2022 mendatang.

Los Rojiblancos akan menjadi tim tuan rumah lebih dulu pada laga leg pertama 16 besar UCL.

Kemudian, pertandingan leg kedua bakal berlangsung di Old Trafford pada Maret 2022.

Hasil Drawing 16 Liga Champions Setelah Diulang:

  • FC Salzburg vs Bayern Muenchen
  • Sporting CP vs Manchester City
  • Benfica vs Ajax Amsterdam
  • Chelsea vs Lille
  • Atletico Madrid vs Man United
  • Villarreal vs Juventus
  • Inter Milan vs Liverpool
  • PSG vs Real Madrid

https://bola.kompas.com/read/2021/12/13/22191898/drawing-liga-champions-messi-vs-ronaldo-batal-man-united-bertemu-wajah-baru

Terkini Lainnya

Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Liga Indonesia
Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke