Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mau Sukses di Piala AFF 2020? Ikuti Aturan Ini

SINGAPURA, KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Singapura (FAS) merilis aturan mengenai pelaksanaan Piala AFF 2020.

Turnamen sepak bola untuk kawasan Asia Tenggara itu akan berlangsung mulai Minggu (5/12/2021) hingga Sabtu (1/1/2022).

Ada 10 negara yang ikut berpartisipasi.

Seluruhnya terbagi menjadi dua grup.

Grup A yang berisi SIngapura, Myanmar, Timor Leste, Thailand, dan Filipina akan bertanding di Stadion Nasional SIngapura.

Sementara penghuni Grub B yakni Laos, Indonesia, Vietnam, Malaysia, dan Kamboja akan bertanding di Stadion Bhisan.

FAS dalam info terkini pada Rabu (1/12/2021) sudah merilis aturan bahwa dari total kapasitas 50.000 penonton di Stadion Nasional SIngapura, hanya ada izin bagi 10.000 penonton lokal menyaksikan langsung laga.

Sementara, dari 6.000 kapasitas penonton di Stadion Bhisan, hanya ada izin bagi 1.000 penonton.

"Semua wajib melaksanakan protokol ketat untuk mencegah meluasnya pandemi corona," ucap FAS.

Lebih lanjut, FAS juga sudah merilis peraturan untuk tim setiba di SIngapura.

1. Setiba di SIngapura, tim harus melakukan isolasi mandiri di hotel sembari menanti hasil tes negatif PCR.

2. Jika hasil tes PCR adalah negatif, tim diperkenankan masuk ke dalam lokasi gelembung.

3. Pergerakan pemain, pelatih, dan staf adalah dari hotel, lokasi latihan, dan lokasi pertandingan.

4. Lokasi publik di sekitar stadion akan ditutup selama tiga minggu.

5. Seluruh peserta Piala AFF 2020 wajib mengikuti tes PCR per tiga hari sekali.

6. Seluruh peserta Piala AFF 2020 wajib mengikuti tes antigen pada saat hari pertandingan.

Sementara itu, FAS juga memberlakukan peraturan untuk penonton.

1. Semua penonton lokal yang hadir langsung di stadion harus sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19 komplet.

2. Tidak ada pengembalian tiket apabila ada penonton yang kedapatan tidak komplet vaksinasinya.

3. Di Stadion Nasional SIngapura, ada pembatasan jarak antarpenonton satu meter.

4. Di Stadion Bishan, penonton duduk di kursi tunggal.

5.Penonton akan mendapatkan gelang penanda sebagai identifikasi untuk menyaksikan laga-laga AFF 2020.

FAS dengan tegas memberi pesan agar semua pihak mengikuti peraturan yang ada agar semua pihak bisa ikut membawa AFF 2020 sukses.

https://bola.kompas.com/read/2021/12/01/19225298/mau-sukses-di-piala-aff-2020-ikuti-aturan-ini

Terkini Lainnya

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke