Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persita Vs Persikabo Jadi Panggung Kehebatan Pemain Brasil Cetak Gol Mematikan

KOMPAS.COM - Persita Tangerang vs Persikabo 1973 dimenangkan tim tuan rumah dengan skor 2-1.

Laga Persita vs Persikabo digelar di Stadion Moh Subroto, Magelang, Jumat (22/10/2021).

Dua gol Persita diborong pemain andalan mereka asal Brasil, Harrison Cardoso.

Cardoso membuka keran golnya pada menit ke-21.

Gol yang dicetak pemain Brasil tersebut terbilang brilian. Dalam posisi bebas, Cardoso menerima bola di depak kotak penalti lawan.

Dia kemudian membawa bola ke dalam kotak penalti. Berhadapan dengan kiper Syahrul Trisna, Cardoso melepaskan keras dengan kaki kirinya. Bola bersarang ke pojok kiri bawah gawang Persikabo 1973.

Gol kedua Cardoso yang diciptakan pada menit ke-21, terbilang spektakuler.

Berawal dari serangan balik, Irsyad Maulana melakukan tusukan dari sisi kanan pertahanan lawan.

Irsyad dengan menggunakan punggung kaki kanannya melepaskan umpan. Cardoso yang berada dalam pengawalan 2 lawan, berhasil melepaskan diri.

Dia kemudian mengejar bola dan menggiringnya ke dalam kotak penalti. Berhadapan dengan Syahrul, Cardoso melepaskan tembakan.

Bola bergulir melewati sela kedua kaki Syahrul sebelum bersarang ke gawang lawan.

Unggul 2-0 bukan Persita otomatis menguasai laga. Sebaliknya, pasukan Widodo C Putro ini tampak lebih banyak meredam serangan Persikabo yang sangat masif.

Usaha Persikabo berbuah hasil pada menit ke-80. Gol pertama Persikabo diciptakan Ciro Alves.

Pemain asal Brasil ini mencetak gol mematikan. Dia mengeksekusi tendangan bebas yang tak mampu dibendung kiper Persita, Dhika Bhayangkara.

Gol tersebut membuat Persikabo bersemangat. Mereka menguasai permainan dan mencari peluang untuk mencetak gol. Sayangnya, usaha mereka tidak membuahkan hasil. 

Alhasil, mereka harus mengakui keunggulan Persita dengan skor 2-1 hingga laga usai. 

https://bola.kompas.com/read/2021/10/22/17160248/persita-vs-persikabo-jadi-panggung-kehebatan-pemain-brasil-cetak-gol-mematikan

Terkini Lainnya

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke