Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cavani Diklaim Tak Senang dengan Kepulangan Ronaldo ke Man United

KOMPAS.com - Eks bintang Manchester United, Dimitar Berbatov, mengklaim Edinson Cavani tidak senang dengan kembalinya Cristiano Ronaldo ke Old Trafford.

Cristiano Ronaldo sudah mengemas tiga gol dalam dua pertandingan usai kembali berkostum Manchester United.

Dalam laga comeback-nya saat melawan Newcastle di Liga Inggris pada Sabtu (11/9/2021), Ronaldo mencetak dua gol dan membawa Man United menang 4-1.

Ronaldo kembali membukukan satu gol dalam laga fase grup Liga Champions ketika berhadapan dengan Young Boys pada Selasa (14/9/2021) meski pada akhirnya Man United takluk 1-2.

Dimitar Berbatov menilai kemungkinan beberapa pemain Man United tak senang dengan kepulangan sang megabintang.

Dia secara khusus menyoroti Edinson Cavani yang tampil bagus pada musim perdananya di Man United.

Cavani mencetak 17 gol dan 6 assist dalam 40 penampilannya bersama Man United musim lalu. Namun, kehadiran Ronaldo bisa saja membuat Cavani menjadi pilihan kesekian di lini depan.

Anggapan Berbatov bahwa Cavani tak senang dengan kembalinya Ronaldo semakin kuat mengingat dia harus merelakan nomor punggung tujuhnya untuk CR7. 

"Dua pertandingan dan tiga gol untuk Ronaldo dengan menggunakan kaus merah," kata Berbatov kepada Betfair, sebagaimana dilansir dari Metro.

"Saya tidak terkejut dengan dampak instan yang dia buat di Man United. Dia akan menjadi lebih baik seiring berjalannya musim," ujarnya.

"Akan menarik untuk melihat bagaimana Ole (Gunnar Solskjaer, pelatih Man United) membuat pemain lain senang. Dia harus memutuskan bagaimana menggunakan pemain seperti Edinson Cavani dan Anthony Martial."

"Cavani mungkin tidak senang. Dia menjalani musim pertama yang hebat di Man United dan bagaimana dia kehilangan nomor punggung tujuhnya."

"Saya harap Ole telah melakukan percakapan yang jujur dengan Cavani tentang rencananya untuk tim," tutur Dimitar Berbatov.

Edinson Cavani saat ini masih menjalani pemulihan cederanya. Dia dipastikan tak akan bermain saat Man United menyambangi markas West Ham akhir pekan nanti.

Meski begitu, Ole Gunnar Solskjaer optimistis Edinson Cavani akan kembali berlatih bersama skuad Man United secepatnya.

"Semoga Edinson akan mulai berlatih bersama kami setelah akhir pekan. Mudah-mudahan hari Senin," kata Ole dikutip dari situs resmi klub.

"Mungkin dia akan bermain pada hari Rabu (melawan West Ham di Piala Liga Inggris) karena dia menjalani periode yang fantastis musim lalu," ujarnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/17/12011808/cavani-diklaim-tak-senang-dengan-kepulangan-ronaldo-ke-man-united

Terkini Lainnya

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke