Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Eks Presiden Real Madrid: Transfer Kylian Mbappe Sebentar Lagi Terwujud

KOMPAS.com - Mantan Presiden Real Madrid Ramon Calderon percaya bahwa penandatanganan kontrak Kylian Mbappe bisa dilakukan dalam waktu dekat.

Bintang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe terus dihubungkan dengan Real Madrid dan itu bukan cerita baru.

Mbappe memang sudah lama memendam hasrat untuk bergabung dengan Los Blancos. Dia merasa keinginannya itu akan terwujud dalam waktu dekat

Ketika masa baktinya di PSG tersisa satu musim lagi (hingga akhir Juni 2022), Mbappe menolak segala proposal perpanjangan kontrak yang disodorkan PSG

Gayung bersambut, Real Madrid pun sudah melakukan upaya pertama untuk memboyong pemain timnas Perancis itu pada bursa transfer musim panas ini.

Dilaporkan Fabrizio Romano, Rabu (25/8/2021), Real Madrid sudah melempar tawaran resmi ke PSG untuk Mbappe, nilainya mencapai 160 juta euro (sekitar Rp 2,7 triliun).

Sayangnya, tawaran itu tak digubris PSG. Klub ibu kota Perancis itu menolak usaha pertama Madrid untuk merekrut Mbappe.

Sehari berselang, Kamis (26/8/2021) media Perancis L'Equipe melaporkan bahwa PSG masih menunggu tawaran lebih tinggi lagi dari Madrid.

PSG disebut bakal membuka diskusi jika tawaran Real Madrid untuk Mbappe mencapai 190 atau 200 juta euro.

Sementara itu, menurut keterangan Direktur Teknik PSG Leonardo, pihaknya tak menahan jika Mbappe ingin pergi.

Terlebih, PSG sudah tahu bahwa penyerang 22 tahun itu ingin meninggalkan Parc des Princes.

Akan tetapi, Leonardo mengatakan bahwa Mbappe bisa pergi apabila datang penawaran yang sesuai.

"Jika dia ingin pergi, kami tidak akan menahannya, tetapi itu harus sesuai dengan persyaratan kami," ucap Leonardo kepada RMC Sport.

"Mbappe selalu berjanji tidak akan meninggalkan klub secara gratis," imbuh pria asal Brasil itu.

Mengacu pada pernyataan Leonardo, maka jelas bahwa PSG bersedia melepas Mbappe jika Madrid menaikkan tawaran mereka.

Bola sekarang ada di Real Madrid. Mereka mesti cepat membuat keputusan karena bursa transfer musim panas tersisa empat sampai lima hari lagi.

Eks Presiden Real Madrid Ramon Calderon pun merasa mantan klubnya itu memang harus membayar banderol yang ditetapkan PSG untuk Mbappe.

Namun, Calderon percaya, transfer Mbappe sebentar lagi terwujud. Dia menggunakan pengalamannya untuk melontarkan pendapat tersebut.

“Dari pengalaman saya, penandatanganan (Mbappe) sudah dekat,” kata Calderon, sebagaimana dikutip dari Football Espana.

“Saat kedua klub duduk dan bernegosiasi untuk tawaran di antaranya, semuanya sudah jelas," imbuhnya.

“Kadang-kadang, dengan hal-hal yang begitu mahal dan penting, Anda hanya perlu membayar. Jika Real Madrid menginginkan Mbappe, mereka harus membayar sebanyak itu untuknya," kata Calderon.

https://bola.kompas.com/read/2021/08/26/20000098/eks-presiden-real-madrid--transfer-kylian-mbappe-sebentar-lagi-terwujud

Terkini Lainnya

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke