Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Manchester United Umumkan Kedatangan Raphael Varane

KOMPAS.com - Klub Liga Inggris Manchester United mengumumkan kedatangan bek Real Madrid Raphael Varane pada Rabu (28/7/2021) dini hari WIB.

Hal tersebut disampaikan singkat oleh pernyataan resmi Manchester United.

"Manchester United dengan senang hati mengumumkan telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk transfer bek timnas Perancis dan pemenang Piala Dunia, Raphael Varane, bergantung dari tes medis dan kesepakatan dengan pemain terpenuhi."

Sky Sports meyakini banderol Raphael Varane berada di sekitar angka 41 juta pound termasuk bonus-bonus tambahan.

Kendati demikian, Manchester Evening News (MEN) mengatakan kalau transfer belum akan dituntaskan dalam sepekan ke depan mengingat Varane harus menjalani karantina setelah dirinya tiba di Manchester.

Kedua kubu berupaya mencapai kata sepakat dalam sebulan lebih terakhir sebelum kesepakatan kabarnya tercapai pada Senin ini.

Madrid juga telah menuntaskan pembayaran solidaritas ke eks klub Varane, RC Lens, yang menjadi bagian dari nominal transfer sang pemain.

Kubu Manchester United dikatakan telah beberapa lama melirik Varane sebagai solusi untuk membantu pertahanan kubu Setan Merah yang kebobolan 18 gol dari set piece musim lalu.

Madrid sendiri terbuka untuk melepas bek berusia 28 tahun ini karena kontraknya akan habis pada musim depan.

Raphael Varane bergabung ke Real Madrid dari kubu Perancis RC Lens pada musim panas 2011.

Ia telah menorehkan lebih dari 350 penampilan bersama Los Blancos dan membela timnas Perancis 79 kali, termasuk saat membawa Les Bleus ke gelar Piala Dunia 2018.

Varane bermain dalam keempat laga timnas Perancis di Euro 2020 sebelum mereka dikalahkan Swiss dalam ajang adu penalti.

Raphael Varane bisa melakukan debutnya bagi Manchester United dalam laga kontra Leeds United pada 14 Agustus.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/28/05104008/manchester-united-umumkan-kedatangan-raphael-varane

Terkini Lainnya

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke