Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Live Match (Link Live Streaming) Swiss Vs Spanyol, Kickoff 23.00 WIB

Duel Swiss vs Spanyol itu bakal berlangsung di Stadion Saint Petersburg, Rusia, dan bisa disaksikan melalui live streaming Euro 2020 pada Jumat (2/7/2021) pukul 23.00 WIB.

Adapun link live streaming Swiss vs Spanyol tersaji di akhir artikel ini.

Langkah Swiss menuju perempat final Euro 2020 dihiasi kejutan. Saat tampil di 16 besar, mereka berhasil menahan imbang juara dunia Perancis dengan skor 3-3 sebelum memastikan kemenangan lewat drama adu penalti.

Bagi Swiss, itu merupakan kemenangan pertama yang mereka raih atas Perancis sejak kali terakhir melakukannya pada 1992.

Setelah kemenangan pada 1992, Swiss tak pernah mengalahkan Perancis dalam tujuh pertemuan berikutnya.

Tim berjulukan La Nati itu kemudian mengalahkan Perancis pada saat yang tepat, yakni ketika bertemu di 16 besar Euro 2020.

Kemenangan itu membawa Swiss ke perempat final dan mengukir pencapaian terbaik selama tampil di Piala Eropa.

Sebelumnya, pencapaian terbaik Swiss di Piala Eropa adalah menembus 16 besar edisi 2016.

Keberhasilan Swiss saat mengalahkan Perancis dan melaju ke perempat final menjadi suntikan motivasi bagi sang pelatih, Vladimir Petkovic.

Dia bertekad membawa Swiss ke babak selanjutnya.

"Langkah selanjutnya selalu menjadi hal yang paling penting. Kami ingin lolos ke babak berikutnya, bahkan jika kami menghadapai salah satu tim favorit, Spanyol," kata Petkovic, dikutip dari laman resmi UEFA.

"Kami harus menunjukkan rasa lapar kami di lapangan, dan saya yakin mereka (pemain Swiss) akan melakukannya," ujar Petkovic.

Di sisi lain, Spanyol juga memiliki langkah yang tak kalah menjanjikan hingga mampu menembus perempat final Euro 2020.

Tim berjulukan La Furia Roja itu lolos ke fase gugur dengan status runner-up Grup E.

Selama berjuang di fase grup, mereka terus menunjukkan perkembangan. Setelah dua kali meraih hasil imbang, Alvaro Morata dkk mengakhiri fase grup dengan kemenangan 5-0 atas Slovakia.

Selanjutnya, di 16 besar, Spanyol berhasil mengalahkan runner-up Piala Dunia 2018 Kroasia dengan skor 5-3 lewat babak tambahan waktu.

Laga tersebut menunjukkan kesuburan Spanyol pada pergelaran Euro 2020

Spanyol kini menjadi tim tersubur dengan koleksi 11 gol, mengungguli Italia dan Denmark yang telah membukukan sembilan gol.

Kendati memiliki rekor memukau, Luis Enrique selaku pelatih timnas Spanyol tetap mewaspadai kekuatan Swiss.

Luis Enrique menilai duel melawan Swiss akan menjadi laga yang sulit.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sangat rumit. Sebagai sebuah tim, cara mereka menyerang dan bertahan, mereka adalah tim yang sangat bagus dan saya memperkirakan pertandingan yang sangat sulit bagi kami," kata Enrique.

Live Match (Link Live Streaming) Swiss Vs Spanyol on Mola

Pertandingan Swiss vs Spanyol bisa disaksikan melalui live match Mola via situs Kompas.com, Jumat (2/7/2021) pukul 23.00 WIB, dari link berikut ini:

Link Live Match Swiss vs Spanyol

Anda bisa menyaksikan 51 laga Euro 2020 secara mudah dan praktis dengan berlangganan Mola langsung dari situs Kompas.com lewat link di atas.

Paket Euro Unlimited senilai hanya Rp 25.000 juga memungkinkan Anda menyaksikan semua konten Piala Eropa 2020 lain.

Tak hanya itu, paket berlangganan juga mencakup kanal Mola Movies, Living, Kids, dan Sports.

Paket ini berlaku untuk satu user dan bisa diakses lewat web browser (Desktop dan PC) serta aplikasi mobile (Android dan iOS) dan bisa disambungkan ke televisi lewat kabel HDMI.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/02/21350018/live-match-link-live-streaming-swiss-vs-spanyol-kickoff-23.00-wib

Terkini Lainnya

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke