Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadi Man of The Match Indonesia vs Thailand, Evan Dimas Ogah Bersinar Sendirian

Dalam laga timnas Indonesia vs Thailand yang digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada Kamis (3/6/2021) malam WIB itu, Evan Dimas mencetak satu gol.

Evan Dimas menggetarkan gawang Thailand pada menit ke-60, ketika timnas Indonesia sedang tertinggal 1-2.

Dia mencetak gol setelah memanfaatkan sentuhan Egy Maulana Vikri yang lebih dulu bergerak dari sisi kiri pertahanan Thailand.

Sambil berbalik badan, Evan Dimas dengan nalurinya mampu mengelabui kiper Thailand, Sivaruk Tedsungnoen, yang maju untuk menghalau bola.

Sementara itu, gol pertama untuk Indonesia dibukukan oleh Kadek Agung yang memanfaatkan umpan terobosan Syahrian Abimanyu pada menit ke-39.

Skor 2-2 bertahan hingga laga usai dan Indonesia pun berhasil mengamankan poin perdana pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Seusai pertandingan, Evan Dimas yang dinobatkan sebagai man of the match berbicara di hadapan awak media bersama sang pelatih, Shin Tae-yong.

Dalam pernyataannya, pemain yang identik dengan nomor punggung 6 itu tampak tak ingin bersinar sendirian.

Evan Dimas mengatakan bahwa dirinya tak akan bisa menjadi man of the match tanpa bantuan pelatih dan pemain timnas Indonesia yang lain.

Lewat pernyataan itu, Evan Dimas mengisyaratkan bahwa pelatih dan rekan setimnya juga memiliki peran penting di balik hasil laga kontra Thailand.

"Saya berterima kasih untuk Coach Shin Tae-yong dan teman-teman karena sudah bekerja keras. Saya mungkin tidak bisa menjadi man of the match jika tidak ada bantuan dari coach atau teman-teman yang lain," kata Evan Dimas dalam siaran pers yang diterima KOMPAS.com.

Setelah menyanjung penampilan apik rekan-rekannya, Evan Dimas selaku kapten juga mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh masyarakat Indonesia.

"Pertandingan tidak mudah tadi. Saya juga berterima kasih kepada masyarakat Indonesia yang mendoakan dan semoga laga selanjutnya kami semakin baik dan bisa memberikan hasil maksimal," tutur Evan Dimas.

Setelah ini, Evan Dimas dkk dijadwalkan bersua Vietnam (7 Juni) dan Uni Emirat Arab (11 Juni) pada dua laga terakhir di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Dalam menyambut kedua laga tersebut, Evan Dimas mewanti-wanti rekan setimnya untuk tidak cepat puas.

"Kami tidak boleh terlalu berpuas diri karena masih ada dua pertandingan lagi. Kami harus fokus untuk melangkah ke depan," kata Evan Dimas.

Timnas Indonesia yang sedang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022 sudah dipastikan tidak bisa lolos ke babak selanjutnya karena baru meraih satu poin dari enam laga.

Mereka berada di dasar klasemen Grup G, tertinggal 10 angka dari Vietnam selaku pemimpin klasemen.

Kendati sudah dipastikan tak bisa melaju ke babak selanjutnya, Evan Dimas dkk masih berpeluang menambah raihan poin demi menjaga nama baik sepak bola Tanah Air.

https://bola.kompas.com/read/2021/06/04/10300028/jadi-man-of-the-match-indonesia-vs-thailand-evan-dimas-ogah-bersinar-sendirian

Terkini Lainnya

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke