Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Setelah Kolombia, Argentina Juga Batal Jadi Tuan Rumah Copa America 2020

Hal tersebut diketahui setelah Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) mengeluarkan keputusan pada Minggu (30/5/2021) malam waktu setempat.

Dalam keputusannya, CONMEBOL mengatakan bahwa Argentina tidak akan lagi menjadi tuan rumah Copa America.

Melansir Sky Sports, keputusan ini diambil menyusul lonjakan kasus Covid-19 yang terjadi di Argentina sepanjang Mei 2021.

Lonjakan kasus Covid-19 tersebut membuat pemerintah setempat memberlakukan lockdown ketat.

Sementara itu, beberapa pemain yang telah kembali ke wilayah Amerika Selatan untuk melakukan persiapan jelang Copa America juga menunjukkan kekhawatiran.

Salah satu pemain yang menunjukkan kekhawatiran adalah penyerang Uruguay, Luis Suarez.

"Kami harus memprioritaskan kesehatan manusia," kata Luis Suarez, dikutip dari Sky Sports.

Argentina semula ditunjuk menjadi tuan rumah Copa America bersama Kolombia, pertama kali dalam 105 tahun sejarah kompetisi.

Namun, Kolombia lebih dulu dicopot sebagai tuan rumah bersama pada 20 Mei setelah gelombang protes yang terjadi di negara tersebut.

Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, gelombang protes di Kolombia muncul akibat penerapan rencana pajak yang kontroversial.

Proposal terkait kebijakan pajak tersebut sejatinya telah dicabut. Akan tetapi, para pengunjuk rasa terus berdemonstrasi yang menentang kebrutalan polisi, gaji buruk, dan minimnya kesempatan kaum muda untuk bekerja.

Setelah Kolombia, kini giliran Argentina yang dicopot sebagai tuan rumah Copa America 2020.

Artinya, pergelaran Copa America 2020 sedang tidak memiliki tuan rumah.

"CONMEBOL sedang menganalisis tawaran dari negara lain yang telah menunjukkan minat untuk menjadi tuan rumah turnamen kontinental," demikian pernyataan CONMEBOL.

Pada pekan lalu, Sekretaris Jenderal CONMEBOL, Gonzalo Belloso, sempat mengatakan bahwa pihaknya telah berbicara dengan para pejabat Chili untuk mengadakan beberapa pertandingan di sana.

Penyelenggara CONMEBOL masih bersikeras untuk tidak membatalkan Copa America 2020 karena pertimbangan finansial.

Copa America edisi terakhir yang diadakan di Brasil pada 2019 menghasilkan 188 juta dolar (Rp 1,6 triliun).

Itu merupakan sumber pendapatan tahunan terbesar kedua setelah Copa Libertadores, setara dengan Liga Champions Eropa.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/31/16384448/setelah-kolombia-argentina-juga-batal-jadi-tuan-rumah-copa-america-2020

Terkini Lainnya

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke