Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Real Madrid Vs Osasuna: Menang 2-0, Los Blancos Terus Tempel Atletico

KOMPAS.com - Real Madrid mengemas poin penuh saat menjamu Osasuna dalam laga pekan ke-34 LaLiga atau kasta tertinggi Liga Spanyol 2020-2021. 

Duel Real Madrid vs Osasuna berlangsung di Stadion Alfredo Di Stefano, Sabtu (1/5/2021) atau Minggu dini hari WIB. 

Dalam pertandingan itu, Real Madrid menang 2-0 berkat gol Eder Militao (76') dan Casemiro (80'). 

Kemenangan ini membawa Real Madrid terus menempel rival sekota mereka, Atletico Madrid.

Real Madrid kini mengoleksi 74 poin dari 34 laga, berjarak dua angka dari Atletico yang memuncaki klasemen. 

Jalannya pertandingan Real Madrid vs Osasuna

Real Madrid selaku tuan rumah berinisiatif tampil menyerang sejak menit pertama.

Tim berjulukan Los Blancos itu tercatat mendominasi pertandingan dengan 61,3 persen penguasaan bola.

Dominasi Real Madrid pun terlihat dari percobaan yang mereka buat sepanjang 45 menit pertama.

Madrid total melepaskan 13 tembakan dengan tiga di antaranya tepat mengarah ke sasaran.

Namun, serangkaian peluang Real Madrid itu belum berhasil dikonversi menjadi gol.

Kiper Osasuna, Sergio Herrera, tampil sangat baik mengawal gawangnya. Ia tercatat empat kali mengadang tendangan pasukan Zinedine Zidane.

Di sisi lain, Osasuna memang lebih bermain bertahan. Mereka hanya beberapa kali mencoba maju ke garis pertahanan Real Madrid dan cuma melakukan dua percobaan sepanjang babak pertama. 

Alhasil, babak pertama antara Real Madrid dan Osasuna pun berkesudahan 0-0.

Memasuki babak kedua, Real Madrid masih memegang kendali permainan. 

Mereka terus mencoba merobohkan pertahanan Osasuna, tetapi belum membuahkan hasil hingga memasuki menit ke-63. 

Peluang tercipta pada menit ke-67, Rodrygo melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. 

Namun, tendangannya masih melebar tipis di sebelah kanan gawang Osasuna. 

Real Madrid yang dalam posisi menyerang kembali mencoba peruntungan pada menit ke-69. 

Casemiro mengirim umpan terobosan ke dalam kotak penalti menuju Marco Asensio. 

Akan tetapi, bola datang terlalu deras dan Asensio gagal menjangkau si kulit bulat. 

Real Madrid akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-76. 

Gol tercipta dari sepak pojok Isco yang sukses disambut dengan tandukan Eder Militao. 

Bola pun bersarang nyaman di pojok gawang Osasuna. Skor 1-0 untuk keunggulan Real Madrid. 

Menit ke-80, Casemiro menggandakan keunggulan Real Madrid usai memanfaatkan umpan Karim Benzema. 

Hingga bunyi panjang peluit tanda berakhirnya laga terdengar, kedudukan 2-0 untuk keunggulan Real Madrid tak berubah. 

REAL MADRID VS OSASUNA 2-0 (Eder Militao 76', Casemiro 80')

Susunan pemain

REAL MADRID (4-2-3-1): 1-Courtois (GK); 5-Varane (6-Nacho 46'), 19-Odriozola, 12-Marcelo (35-Miguel 64'), 3-Militao, 11-Asensio (30-Arribas 83'), 20-Vinicius Junior (25-Rodrygo 64'), 14-Casemiro, 31-Blanco, 7-Hazard (22-Isco 74'), 9-Benzema.

Pemain cadangan: 24-Mariano, 10-Modric, 26-Altube, 13-Lunin, 8-Kroos.

Pelatih: Zinedne Zidane

OSASUNA (4-3-3): 1-S. Herrera (GK); 5-David Garcia, 23-Aridane, 2-Nacho Vidal, 39-Sanchez, 27-Moncayola, 24-Torro (7-Jony 84'), 28-Javi Martinez (8-Darko 64'), 10-Torres (11-Kike Barja, 81'), 14-Ruben Garcia (20-Adrian 81'), 9-Chimy Avila (17-Budimir 64').

Pemain cadangan: 6-Oier, 19-Enric Gallego, 4-Unai Garcia, 12-Facu Roncaglia, 25-Juan Perez, 15-Ramalho, 3-Juan Cruz.

Pelatih: Jagoba Arrasate.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/02/03531598/hasil-real-madrid-vs-osasuna-menang-2-0-los-blancos-terus-tempel-atletico

Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke