Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cadiz Vs Real Madrid, Benzema Samai Raul dan Kalahkan Cristiano Ronaldo

Sang striker mencetak dua gol dan membuat satu assist dalam duel di Estadio Ramon de Carranza, Rabu (21/4/2021) atau Kamis dini hari WIB.

Assist itu dibikin ketika Alvaro Odriozola mencetak gol kedua pada menit ke-33. Sementara itu, dua gol Benzema lahir pada menit ke-30 dan 40.

Gol dan assist Benzema dalam laga ini menghadirkan rekor bagi sang pemain. Berdasarkan catatan OptaJose, setidaknya Benzema memiliki tiga rekor baru saat membawa Real Madrid menang 3-0 atas Cadiz.

Dalam laga di kandang Cadiz ini, Benzema menyumbang dua gol. Lesakkan pertama datang pada menit ke-30, kemudian dia membuat brace pada menit ke-40.

Golnya dalam laga ini membuat striker asal Perancis tersebut menyamai prestasi legenda Real Madrid yang pernah mendapat julukan Pangeran Bernabeu, Raul Gonzalez.

Kini, Benzema pun sudah mencetak gol ke gawang 35 tim yang dia hadapi selama merumput di LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol. Benzema mengikuti jejak Raul, yang juga melakukan hal serupa di LaLiga.

Selain mencetak gol, Karim Benzema pun membuat satu assist saat Alvaro Odriozola membobol gawang Cadiz pada menit ke-33.

Ini merupakan assist ke-88 yang dilakukan Benzema selama membela Real Madrid sejak didatangkan dari Olympique Lyon pada awal Juli 2009.

Artinya, pemain 33 tahun tersebut mengalahkan mantan megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, dalam hal jumlah assist terbanyak di klub ibu kota Spanyol itu.

Kini, Benzema tercatat sebagai pemain Real Madrid dengan jumlah assist terbanyak (88) di kompetisi LaLiga pada abad ke-21. Dia mengalahkan Ronaldo, yang "hanya" membuat 87 assist sebelum pindah ke Juventus pada Juli 2018.

Dua gol yang dihasilkan dalam laga ini membuat Karim Benzema sudah 21 kali menjebol gawang lawan sepanjang LaLiga musim 2020-2021.

Dengan demikian, Benzema sudah sejajar dengan dua mantan megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario. Benzema termasuk tiga pemain Real Madrid yang menghasilkan lebih dari 20 gol Liga Spanyol dalam tiga musim berturut-turut.

Kini, koleksi gol tersebut membuat Benzema ikut meramaikan persaingan menjadi top skor Liga Spanyol musim 2020-2021. Dia hanya terpaut dua gol dari striker Barcelona, Lionel Messi, yang ada di posisi teratas daftar pencetak gol terbanyak musim ini.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/22/05493838/cadiz-vs-real-madrid-benzema-samai-raul-dan-kalahkan-cristiano-ronaldo

Terkini Lainnya

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke