Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Babak I Napoli vs Inter Milan, Nerazzurri Tertinggal akibat Gol Bunuh Diri Handanovic

KOMPAS.com - Inter Milan untuk sementara tertinggal 0-1 dari tuan rumah Napoli pada babak pertama.

Satu gol yang bersarang di gawang I Nerazzurri berasal dari gol bunuh diri kiper mereka, Samir Handanovic, pada menit ke-36.

Napoli vs Inter Milan merupakan laga penutup rangkaian giornata ke-31 Liga Italia 2020-2021.

Pertandingan tersebut digelar di Stadion Diego Armando Maradona, Senin (19/4/2021) dini hari WIB.

Jalannya pertandingan

Tempo cepat dimainkan kedua tim sejak menit awal pertandingan. Napoli mengancam lebih dulu lewat sepakan Lorenzo Insigne pada menit ke-16.

Namun, kesempatan itu urung membuahkan gol setelah bola hasil sepakan Insigne bisa diblok pertahanan Inter Milan.

Inter Milan balas mengancam pada menit ke-23. Sepakan bebas Christian Eriksen dari sisi kiri penyerangan, disambut tandukan Stefan de Vrij.

Sayangnya, bola malah melambung tinggi dari gawang Napoli. Padahal, De Vrij cukup bebas saat melakukan sundulan.

Empat menit berselang, giliran Napoli yang mendapat peluang lewat tendangan bebas.

Dari sisi kanan pertahanan Inter Milan, Insigne mengirim bola ke arah gawang lawan dan on target, tetapi terlalu lemah sehingga masih bisa diamankan Samir Handanovic.

Inter Milan nyaris mencetak gol pada menit ke-30 andai sepakan Romelu Lukaku yang membelokkan bola kiriman Marcelo Brozovic tak menerpa mistar gawang.

Setelah saling serang, Napoli berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-36 berkat gol buuh diri Samir Handanovic.

Berawal dari umpan tarik Insigne dari sisi kiri penyerangan, bola sebenarnya bisa ditangkap Handanovic. Namun, saat jatuh, sang kiper berbenturan dengan De Vrij, sehingga bola lepas dari dekapannya dan masuk ke gawang sendiri.

Tiga menit berselang, Lukaku punya kesempatan untuk membuat Inter Milan menyamakan kedudukan lewat sepakannya. Namun, lagi-lagi, usaha bomber berpaspor Belgia itu digaglkan oleh tiang gawang.

Skor 1-0 untuk keunggulan Napoli tak berubah hingga kedua tim memasuki ruang ganti.

Susunan pemain:

Napoli (4-2-3-1): 1-Alex Meret; 22-Giovanni Di Lorenzo, 44-Kostas Manolas, 26-Kalidou Koulibaly, 6-Mario Rui; 8-Fabian Ruiz, 4-Diego Demme; 21-Matteo Politano, 20-Piotr Zielinski, 24-Lorenzo Insigne; 9-Victor Osimhen

Pelatih: Gennaro Gattuso

Inter Milan (3-5-2): 1-Samir Handanovic; 37-Milan Skriniar, 6-Stefan de Vrij, 95-Alessandro Bastoni; 2-Achraf Hakimi, 23-Nicolo Barella, 77-Marcelo Brozovic, 24-Christian Eriksen, 36-Matteo Darmian; 9-Romelu Lukaku, 10-Lautaro Martinez

Pelatih: Antonio Conte

https://bola.kompas.com/read/2021/04/19/02455378/babak-i-napoli-vs-inter-milan-nerazzurri-tertinggal-akibat-gol-bunuh-diri

Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke