Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lionel Messi 2021, Dua Kali Lipat Lebih Hebat dari Versi Tahun Lalu

Torehan dwigol plus satu assist yang disuguhkan Lionel Messi saat Barcelona menggilas Real Sociedad 6-1 pada pekan ke-28 Liga Spanyol 2020-2021, Minggu (21/3/2021) menegaskan performa gemilang sang megabintang sejak pergantian tahun.

Lionel Messi di 2021 seperti dua kali lipat lebih bagus dari versi sang penyerang pada tahun 2020.

Fenomena peningkatan itu tetap terasa mengejutkan, kendati topik bahasan adalah pemain sekaliber Messi yang memang doyan bikin fans terpukau.

Sepanjang 2021, Messi telah turun membela Barcelona dalam 12 pertandingan Liga Spanyol.

Dari sekian laga tersebut, La Pulga, julukan Messi, mampu mengemas 15 gol dan tujuh assist!

Jika diambil rata-rata, pada 2021 Messi mencatat 1,25 gol per gim.

Bandingkan catatan tersebut dengan kiprah Messi sepanjang tahun kalender 2020.

Pada tahun yang sempat dihiasi dengan deklarasi terbuka soal rencana meninggalkan Barcelona itu, La Pulga mendulang 26 gol plus 19 assist dalam 44 partai Liga Spanyol.

Artinya, rata-rata kontribusi gol per gim Messi adalah 0,59 alias cuma nyaris separuh dari rasio ketajamannya di 2021.

Lonjakan performa hebat tersebut hadir di tengah tudingan bahwa Messi akan bermain setengah hati dan tanpa motivasi, seiring kontraknya bareng Barcelona yang akan segera habis pada Juni mendatang.

Sampai sekarang, belum ada kesepakatan pembaruan masa kerja bagi Messi.

Dengan demikian, potensi La Pulga untuk mengucap selamat tinggal kepada Barcelona pada akhir musim 2020-2021 tetap terbuka lebar.

“Anda tahu betapa saya menyayangi Anda. Kami akan melakukan apa pun yang bisa dilakukan untuk memastikan Anda bertahan. Anda tahu kalau Anda tidak bisa pergi, Leo,” kata Presiden baru Barcelona, Joan Laporta, dalam sebuah pidato yang ditujukan untuk Messi.

Kehadiran Joan Laporta sebagai presiden baru diharapkan fans Barcelona bisa menahan kepergian Messi. Patut dicatat, debut profesional Messi untuk Barca lahir saat Laporta menjalani periode pertamanya sebagai pemimpin tertinggi klub pada 2003-2010.

Apalagi, melihat performa terkini, tampak berat rasanya bagi Barca jika harus bercerai dengan Messi yang masih memuncaki daftar pemain tersubur Liga Spanyol 2020-2021 via torehan 23 gol.

Tak cuma Barcelona yang akan merana jika Messi hengkang. Liga Spanyol pasti juga akan berduka.

Andai La Pulga pindah ke kompetisi lain, Liga Spanyol bakal kehilangan pencetak gol, pembuat assist, pencetak kemenangan, produsen dwigol, pengemas trigol, sekaligus pengumpul titel pemain terbaik bulanan terbanyak sepanjang masa mereka!

https://bola.kompas.com/read/2021/03/23/11200058/lionel-messi-2021-dua-kali-lipat-lebih-hebat-dari-versi-tahun-lalu

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke