Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Benarkah Ronaldo Selangkah Lagi Jadi Pencetak Gol Terbanyak Dunia?

KOMPAS.com - Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam beberapa hari terakhir kerap disebut akan menjadi top skor atau pencetak gol terbanyak dalam sejarah sepak bola dunia.

Hal itu tidak lepas dari keberhasilan Ronaldo menyamai rekor 759 gol milik legenda sepak bola Ceko, Josef Bican, pada Minggu (10/1/2021).

Rekor Josef Bican berhasil disamakan setelah Ronaldo mencetak satu gol untuk membantu Juventus menang 3-1 atas Sassuolo pada laga pekan ke-17 Liga Italia.

Rincian dari 759 gol Ronaldo adalah 657 untuk empat klub, yakni Sporting Lisbon (5), Manchester United (118), Real Madrid (450), dan Juventus (84).

Adapun 102 gol lainnya diciptakan Cristiano Ronaldo ketiga berseragam timnas Portugal.

Semua gol Ronaldo tersebut diciptakan pada laga resmi, di luar pertandingan uji coba atau persahabatan di level klub.

Adapun gol Ronaldo untuk laga uji coba bersama timnas Portugal tetap dihitung karena setiap pertandingan internasional memengaruhi ranking FIFA negara.

Dari sisi perhitungan, 759 gol milik Ronaldo tidak diperdebatkan oleh publik karena sudah tercatat resmi.

Namun, Ronaldo menemui kendala jika ingin menyandang status pemain tersubur dalam sejarah sepak bola dunia.

Hal itu tidak lepas dari perbedaan data koleksi gol para legenda sepak bola, termasuk Josef Bican.

Josef Bican tercatat mulai berkarier secara profesional pada 1931 hingga 1955 dengan membela lima tim seperti Rapid Vienna dan Slavia Praha.

Adapun untuk level internasional, Josef Bican tercatat pernah membela dua negara, yakni Austria dan Ceko Slovakia.

Periode karier Josef Bican itu sejauh ini tidak diperdebatkan. FIFA selaku induk sepak bola internasional juga menulis dalam situs resminya bahwa Josef Bican aktif berkarier pada 1931-1955.

Namun, jumlah gol sepanjang karier Josef Bican kini menjadi perdebatan.

FIFA mengklaim bahwa Josef Bican sepanjang kariernya sukses mencetak 805 gol dari 530 pertandingan. Statistik yang sama juga ditulis oleh Rec Sport Soccer Statistic Foundation (RSSSF).

Statistik itu kini diperdebatkan karena tidak ada rincian dari 805 gol Josef Bican.

Menurut situs BBC Sport, 27 dari 805 gol Josef Bican diciptakan untuk tim cadangan Rapid Vienna dan tim amatir.

BBC Sport juga mengklaim bahwa beberapa gol Josef Bican diciptakan pada pertandingan yang tidak resmi.

Tidak hanya itu, BBC Sport juga menyebut bahwa rekor gol Josef Bican masih harus diperdebatkan karena sebagian data dari kompetisi kasta kedua Ceko pada 1952 hilang.

Dikutip dari situs RSSSF, jumlah gol Ronaldo bahkan masih kalah dari dua legenda Brasil, yakni Romario dan Pele.

RSSSF menulis bahwa Romario mencetak 772 gol sepanjang kariernya, sementara Pele 767.

Masalah perhitungan ini semakin pelik ketika beberapa pihak termasuk pemain yang bersangkutan memiliki catatan sendiri.

Pada 4 Januari 2021, Pele mengklaim dirinya telah mencetak 1.283 gol sepanjang kariernya.

Klaim itu ditulis Pele di bio akun Instagram pribadinya disertai dengan keterangan "Leading Goal Scorer of All Time" atau Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa.

Rekor gol Pele sebelumnya juga sempat bermasalah pada akhir Desember 2020.

Momen itu terjadi ketika Lionel Messi mencetak gol ke-644 nya untuk Barcelona.

Torehan itu membuat Lionel Messi disebut sebagai pemain dengan koleksi gol terbanyak untuk satu klub.

Lionel Messi diklaim telah mengalahkan rekor Pele yang dianggap mencetak 643 gol selama membela tim asal Brasil, Santos.

Terkait hal itu, Pele melalui akun Instagram pribadinya langsung memberi ucapan selamat kepada Lionel Messi yang berhasil memecahkan rekor golnya.

Namun, ucapan selamat itu seakan tidak berarti karena Santos secara resmi merilis pernyataan yang berisi Lionel Messi belum melewati rekor gol Pele.

Dalam rilis tersebut, Santos mengklaim koleksi gol Pele adalah 1.091, bukan 643 seperti yang diberitakan banyak media.

Menurut Santos, gol yang dicetak Pele pada laga persahabatan seharusnya juga harus dihitung.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/12/21452428/benarkah-ronaldo-selangkah-lagi-jadi-pencetak-gol-terbanyak-dunia

Terkini Lainnya

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke