Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia U20 2021 Batal, Timnas U19 Indonesia Tetap Terbang ke Spanyol

KOMPAS.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan timnas U19 Indonesia tetap terbang ke Spanyol meski Piala Dunia U20 2021 dibatalkan.

FIFA memutuskan membatalkan Piala Dunia U20 2021. Keputusan itu disampaikan FIFA lewat laman resmi mereka pada Kamis (24/12/2020).

Pembatalan Piala Dunia U20 2021 hanya dua hari sebelum keberangkatan timnas U19 Indonesia ke Spanyol.

Pasukan Garuda Muda dijadwalkan pergi ke Spanyol pada Sabtu (26/12/2020).

Di Spanyol, timnas U19 Indonesia nantinya akan melakukan sejumlah laga uji coba.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk persiapan menjelang Piala Dunia U20 2021.

Pembatalan Piala Dunia U20 pun berdampak pada agenda timnas U19 Indonesia.

Meski demikian, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengatakan PSSI tetap akan memberangkatkan timnas U19 ke Spanyol.

Pasalnya, TC di Spanyol bukan hanya untuk mempersiapkan Piala Dunia U20, tetapi juga Piala Asia U19 tahun 2021.

"Semua rencana untuk timnas U19 Indonesia tetap jalan termasuk TC ke Spanyol," kata Indra Sjafri kepada BolaSport.com, Jumat (25/12/2020).

"Timnas U19 Indonesia kemarin disiapkan untuk Piala Asia U19 di Uzbekistan dan Piala Dunia U20 di Indonesia."

"Jadi, Piala Dunia batal artinya sekarang target dan fokus kami ke Piala Asia U19 karena masih akan tampil di sana."

Adapun, Piala Dunia U20 2021 dibatalkan dan Indonesia digeser menjadi tuan rumah turnamen edisi 2023.

Timnas U19 Indonesia arahan Shin Tae-yong pun dipastikan tak bisa tampil pada ajang tertinggi kategori umur tersebut karena terhalang usia. (Wila Wildayanti)

https://bola.kompas.com/read/2020/12/25/13304268/piala-dunia-u20-2021-batal-timnas-u19-indonesia-tetap-terbang-ke-spanyol

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke