Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

VIDEO - Deretan Momen Olahraga yang Kalah Cepat dari Gol Rafael Leao

Rafael Leao mencatat rekor fantastis dengan menceploskan gol paling kilat di sepanjang sejarah Serie A saat AC Milan bertamu ke kandang Sassuolo, Stadion Mapei, Minggu (20/12/20), pada pekan ke-13 Liga Italia 2020-2021.

Media terkemuka Italia semodel La Gazzetta dello Sport dan Sky Sport Italia menyebut gol Rafael Leao yang menjadi pembuka kemenangan 2-1 AC Milan atas Sassuolo itu muncul 6,76 detik setelah sepak mula!

Akun Twitter AC Milan melukiskan kejadian fantastis tersebut dengan sedikit bumbu hiperbola.

“Kami bahkan belum sempat membuka jaket saat Rafael Leao mencetak gol pembuka,” tulis akun Twitter resmi Milan disertai dengan foto Gianluigi Donnarumma dan Franck Kessie yang tengah menyingkap jaket mereka.

Gol Leao tersebut mengusangkan rekor milik eks personel Piacenza, Paolo Poggi, yang membobol gawang Fiorentina pada detik ke-7,2.

Saat Poggi mencatat rekor gol tercepat Serie A pada 2 Desember 2001 itu, Rafael Leao baru berusia dua tahun!

Proses gol Rafael Leao ke gawang Sassuolo ternyata juga berdurasi lebih singkat jika dibandingkan momen-momen ikonis lain di jagat olahraga.

Dari ancang-ancang penalti Paul Pogba, kemenangan KO Conor McGregor, hingga selfie Francesco Totti. Momen yang sebelumnya terasa seperti sekejap mata itu ternyata masih kalah kilat dari gol Rafael Leao ke gawang Sassuolo.

Berikut sejumlah momen ikonis olahraga yang kalah cepat dari durasi proses gol Rafael Leao ke gawang Sassuolo.

Proses penalti Paul Pogba vs Everton di Liga Inggris 2018-2019: 9,96 detik

Gelandang Paul Pogba sering menjadi bahan perbincangan sekaligus ledekan di dunia maya seiring teknik uniknya dalam proses eksekusi penalti.

Pogba suka mengambil langkah ancang-ancang secara sangat pelan.

Dalam laga kontra Everton pada 28 Oktober 2018, proses eksekusi penalti Pogba memakan waktu hingga 9,96 detik.

Tembakan Pogba sukses dihadang Jordan Pickford, tapi sang gelandang asal Perancis itu sigap menceploskan bola muntah ke dalam gawang.

Rekor lari 100 meter Usain Bolt: 9,58 detik

Usain Bolt masyhur karena kecepatan dan langkah panjangnya yang nyaris tanpa tanding di lintasan lari.

Pada 2009, Usain Bolt menggegerkan dunia atletik dengan mencatat rekor fantastis.

Pelari asal Jamaika itu menyelesaikan trek 100 meter kejuaraan lari dunia dalam durasi 9,58 detik!

Rekor tersebut masih bertahan sampai saat ini.

Gol kedua Diego Maradona ke gawang Inggris di Piala Dunia 1986: 11 detik

Gol kedua Diego Maradona ke gawang Inggris memang baru muncul pada menit ke-55.

Akan tetapi, aksi individual sensasional Maradona itu juga dikenal dengan sebutan akselerasi 11 detik.

Dalam rentang hanya 11 detik, Maradona menggocek bola dari tengah lapangan lalu melewati hadangan Peter Beardsley, Steve Hodge, Peter Reid, Terry Butcher, Terry Fenwick, sekaligus kiper Inggris, Peter Shilton, sebelum akhirnya menceploskan bola ke gawang.

Kemenangan KO Conor McGregor atas Jose Aldo di UFC 194: 13 detik

Salah satu kemenangan paling legendaris Conor McGregor muncul di UFC 194 pada 2015.

McGregor sukses merampas titel kelas bulu dari tangan Jose Aldo dengan cara spektakuler.

Jose Aldo yang sebelumnya enam kali sukses mempertahankan titel dibuat mati kutu oleh McGregor.

McGregor menang KO dalam waktu hanya 13 detik!

“Saya mengerti perasaan Jose,” ujar McGregor seusai duel.

Selebrasi selfie Francesco Totti di derbi Roma: 1 menit plus 3 detik

Legenda AS Roma, Francesco Totti, melakukan aksi selebrasi unik saat membobol gawang klub rival sekota, Lazio, di pentas Serie A pada 11 Januari 2015.

Usai sukses memastikan skor menjadi imbang 2-2, Totti berlari ke arah tribun selatan, tempat suporter Roma berkumpul.

Aksi selebrasi belum usai, Totti kemudian meraih ponsel dari tangan staf tim dan berpose untuk melakukan selfie.

Proses perayaan gol Totti tersebut memakan waktu 1 menit plus 3 detik.

https://bola.kompas.com/read/2020/12/21/12000098/video-deretan-momen-olahraga-yang-kalah-cepat-dari-gol-rafael-leao

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke