Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rekap Hasil Tim Inggris di Liga Europa - Arsenal Digdaya, Spurs dan Leicester Frustrasi

KOMPAS.com - Ronde laga-laga Liga Europa pada Jumat (4/12/2020) dini hari WIB mendatangkan hasil campur aduk bagi klub-klub Inggris yang turun.

Arsenal berhasil menorehkan kemenangan solid 4-1 atas Rapid Wina sekaligus menjaga kesempurnaan mereka di Grup B.

The Gunners kini memimpin grup dengan poin 15, tak terkejar lagi dari Molde di peringkat kedua (9 poin).

Tetangga Arsenal, Tottenham, dibuat kesulitan oleh LASK di Linz. Laga tersebut berakhir 3-3 dengan kedua tim saling bertukar tiga gol pada enam menit terakhir pertandingan.

Spurs untuk sementara bertengger di posisi kedua klasemen Grup J dengan 10 poin, terpaut dua angka dari Royal Antwerp yang berada di puncak klasemen.

Spurs bisa lolos sebagai juara grup apabila mengalahkan klub asal Belgia tersebut di kandang sendiri pekan depan.

Wakil Inggris terakhir yang bermain pada hari itu adalah Leicester yang dipaksa menelan kekalahan 0-1 saat bertandang ke Ukraina untuk menghadapi Zorya Luhansk.

Gol Allahyar Sayyadmanesh enam menit sebelum bubar membenamkan harapan Leicester untuk lolos ke babak 32 besar.

Leicester City kini berbagi 10 poin dengan SC Braga di puncak Grup G dengan mereka berada di puncak karena unggul head-to-head dari tim Portugal tersebut.

LASK VS TOTTENHAM 3-3 (Michorl 42', Eggestein 84', Karamoko 90+3'/Bale 45+2'-pen, Son 56',Alli 87'-pen)

Wakil Austria itu menekan sejak awal dan mencetak gol pertama laga pada menit ke-42 melalui Peter Michorl.

Berdiri bebas tanpa pengawalan, Michorl dengan percaya diri melepaskan tendangan keras kaki kiri dari luar kotak penalti.

Kiper Spurs, Joe Hart, sudah melompat untuk menepis bola, tetapi gagal menggapai bola.

Pada injury time babak pertama, Tottenham Hotspur mendapat penalti setelah bek LASK, Andres Andrade, menahan sepakan Tanguy Ndombele menggunakan tangan.

Gareth Bale, yang maju sebagai eksekutor, menjalankan tugasnya dengan sempurna.

Tottenham berbalik unggul 2-1 sekitar 10 menit setelah turun minum.

Memaksimalkan umpan terobosan Tanguy Ndombele, Son Heung-Min menggiring bola ke dalam kotak penalti LASK.

Son kemudian melepaskan tendangan datar kaki kanan yang bergulir mulus ke gawang LASK.

Kedua tim lalu bertukar gol pada fase-fase akhir pertandingan.

LASK menyamakan kedudukan lewat tembakan jarak jauh Johannes Eggestein (84').

Namun, Tottenham kembali unggul lewat penalti Dele Alli setelah Steven Bergwijn dijatuhkan di kotak terlarang (86'). Skor 3-2.

Kemenangan Spurs sirna setelah LASK menyamakan kedudukan pada menit 90+3 yang datang lagi-lagi dari tembakan luar kotak, kali ini dari kaki Mamaoudou Karamoko.

ARSENAL VS RAPID WINA 4-1 (Lacazette 10', Mari 18', Nketiah 44', Smith-Rowe 66'/Kitagawa 47')

The Gunners memimpin lebih dulu lewat Alexandre Lacazette yang melepas tembakan jarak jauh (9'). Kiper Rapid tak berdaya sama sekali.

Arsenal lalu menggandakan skor pada menit ke-18. Pablo Mari menanduk masuk umpan sepak pojok Reiss Nelson.

Skor menjadi 3-0 sebelum turun minum setelah Nelson lagi-lagi menjadi penyedia assist. Kali ini, ia memberikan bola akhir kepada Eddie Nketiah yang menaklukkan kiper lawan.

Rapid memperkecil ketertinggalan hanya tiga menit setelah turun minum.

Kemelut di kotak terlarang berujung ke gol Rapid yang dibukukan oleh Koya Kitagawa setelah ia menusuk bola masuk dari jarak dekat.

Arsenal membuat skor jadi 4-1 pada menit ke-66 lewat aksi pemain muda Emile Smith Rowe yang mencetak gol dari jarak dekat setelah mendapa tumpan Ainsley maitland-Niles.

Skor 4-1 pun menjadi hasil akhir laga.

ZORYA LUHANSK vs LEICESTER (Sayyadmanesh 84')

Kini, pasukan Brendan Rodgers kemungkinan harus memastikan kemenangan pada laga grup terakhir di AEK Athens untuk keluar sebagai juara grup.

Pukulan pada laga ini datang setelah bek Caglar Soyuncu yang baru kembali dari cedera harus meninggalkan lapangan setelah 17 menit karena menderita kambuhan cedera pangkal paha yang membuatnya absen selama beberapa bulan terakhir.

Gol tunggal laga datang dari Allahyar Sayyadmanesh yang mencetak gol setelah dapat umpan silang bawah dari Denis Favorov.

https://bola.kompas.com/read/2020/12/04/05320168/rekap-hasil-tim-inggris-di-liga-europa-arsenal-digdaya-spurs-dan-leicester

Terkini Lainnya

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke