Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

West Brom Vs Tottenham, Puja-puji Mourinho untuk Harry Kane

Laga West Brom vs Tottenham di Stadion The Hawtorns, Minggu (8/11/2020) malam WIB, berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan tim tamu.

Satu-satunya gol kemenangan Tottenham ke gawang  West Brom dicetak oleh Harry Kane pada menit ke-88.

Striker asal Inggris tersebut berhasil mencetak gol dengan memanfaatkan umpan dari Matt Doherty.

Torehan itu pun membuat Harry Kane mencatat rekor telah mencetak 150 gol dalam kariernya di Premier League.

Mourinho mengatakan, Kane lebih dari sekadar mesin gol bagi Tottenham.

"Orang ini melakukan lebih dari sekadar mencetak gol," ucap Mourinho dikutip dari BBC.

"Misalnya, lima menit terakhir, dia bermain sebagai 'pemain nomor enam' dan memenangi bola di depan pertahanan. Istimewa," katanya.

Tentang Harry Kane, Mourinho pun seolah menjabarkan "paket lengkap" dari sang pemain.

"Soal Harry Kane, Anda harus mengatakan soal, banyak assist, jumlah duel yang dimenangkan ini. Jumlah bola yang dia selamatkan dalam defensif," tuturnya.

"Ini adalah Harry Kane, tentang gol ditambah 'ini dan itu'," tutur pelatih asal Portugal itu.

Berkat kemenangan atas West Brom, Tottenham kini menempati posisi kedua pada klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 17 poin.

Pasukan Mourinho hanya tertinggal satu poin dari Leicester City yang menempati posisi puncak klasemen.

https://bola.kompas.com/read/2020/11/09/03294188/west-brom-vs-tottenham-puja-puji-mourinho-untuk-harry-kane

Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke