Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ferencvaros Vs Juventus, Ronaldo Kembali, tetapi Morata dan Dybala yang Dapat "Durian Jatuh"

KOMPAS.com - Juventus menang besar 4-1 kala bertandang ke markas Ferencvaros di Puskas Arena, Kamis (5/11/2020) dini hari WIB.

Partai Gameweek 3 Grup G ini menjadi laga comeback Cristiano Ronaldo di Liga Champions setelah ia harus melakukan isolasi diri karena positif Covid-19.

Juventus pun mencetak gol pertama mereka pada menit ke-7 sesuai nomor punggung sang megabintang.

Akan tetapi, adalah Alvaro Morata yang mencatatkan namanya dan bukan sang megabintang asal Portugal.

Morata membuka skor kontra tim Hongaria ini pada penampilan ke-100-nya bersama Juventus di semua kompetisi.

Penyerang bernomor punggung sembilan ini lalu mencatatkan gol keduanya pada menit ke-60.

Ia menerima bola dari umpan silang Cristiano Ronaldo dan langsung menghunjam bola ke atas gawang kiper Denes Dibusz.

Sejauh ini, Morata telah mencetak kesemua gol Juventus di Liga Champions (4 gol).

Ini adalah gol ke-32 dan ke-33 Morata bagi Juventus di semua kompetisi.

Dua gol Morata pada laga ini sekaligus pelipur lara setelah ia mencetak tiga gol yang kesemuanya dianulir pada laga melawan Barcelona.

Morata tak diberi kesempatan untuk melakukan hat-trick-nya setelah pelatih Andrea Pirlo menariknya keluar untuk Paulo Dybala pada menit ke-67.

Namun, dua golnya pada partai ini sudah cukup bagi Morata untuk menjadi pemain tersubur di laga tandang bagi semua pemain klub Serie A.

Morata telah mencetak enak gol dari enam laga tandang di semua kompetisi.

Gol ketiga Juventus datang lewat Paulo Dybala yang mengakhiri kering golnya bersama Juventus.

Dybala ibarat mendapat durian jatuh setelah memanfaatkan hasil kesalahan pemain belakang dan kiper Denes Dibusz.

Penyerang asal Argentina itu menceploskan bola dari jarak dekat setelah kiper Dibusz gagal mengontrol backpass secara sempurna dalam kondisi lapangan licin karena diguyur hujan.

Gol tersebut merupakan yang pertama bagi Dybala musim ini dengan sang penyerang tengah mengalami periode mandul depan gawang.

Dybala lalu terlihat mencatatkan gol keduanya, lagi-lagi dengan bantuan dari blunder kiper lawan. 

Kiper Dibusz berupaya melakukan operan pendek ke rekannya dengan Dybala mengintai.

Operan tersebut berhasil dipotong oleh Dybala yang sontak menaklukkan sang kiper dari jarak dekat.

Sayang, gol tersebut tercatat atas nama bek Lasha Dvali.

Pemain bernomor punggung 33 itu berupaya menghalau bola, tetapi tendangannya justru membuat si kulit bundar melewati garis gawang.

Sebaliknya, Cristiano Ronaldo belum mendapat kesempatan untuk bersinar pada laga comeback ini.

Ia harus puas pulang dari laga ini dengan hanya menorehkan satu assist bagi gol kedua Morata.

Ronaldo bukannya tanpa peluang depan gawang.

Pada awal babak kedua, Juventus mendapat tembakan bebas sedikit di luar kotak penalti Ferencvaros.

Cristiano Ronaldo maju dan melakukan run up terkenalnya.

Sayang, walau tepat sasaran, power di tendangannya kurang kencang dan masih mengarah ke tengah gawang sehingga bisa diamankan kiper lawan.

Ronaldo lalu mendapat ruang terbuka lain pada menit ke-57 memanfaatkan kesalahan backpass lawan.

Akan tetapi, CR7 memaksakan tembakan dari sudut sempit yang masih melebar, padahal Morata tak terjaga di tiang jauh.

Juventus terpaksa melakukan pergantian pada menit ke-53 laga ini dengan Aaron Ramsey keluar karena cedera otot dan ia digantikan oleh Weston McKennie.

Pukulan bagi Ramsey yang pada malam ini menjadi hanya pemain asal Wales ketiga yang mencatatkan 50 atau lebih penampilan di Liga Champions.

Dari para kompatriotnya, hanya Ryan Giggs (141) dan Gareth Bale (64) yang mencatatkan lebih banyak penampilan di kompetisi paling akbar antarklub Eropa ini.

Ferencvaros mendapat hadiah hburan pada menit ke-90 kala Franck Boli membobol gawang Wojciech Szczesny yang sempat menghalau bola dari tembakan pertama sang pemain sebelum ia menceploskan follow up-nya.

Ferencvaros vs Juventus 1-4 (Boli 90'/Morata 7', 60'; Dybala 72', Dvali 82'bd)

FERENCVAROS (4-3-3): 90-Dibusz; 8-Lovrencsics, 25-Blazic, 33-Dvali, 21-Botka (26-Heister 68'); 18-Siger, 14-Kharatin, 7-Somalia; 11-Zubkov (77-Uzuni 80'), 88-Isael (70-Boli 74'), 10-Nguen (20-Mak 73').

JUVENTUS (4-3-3): 1-Szczesny; 16-Cuadrado (38-Frabotta 75'), 19-Bonucci, 3-Chiellini, 13-Danilo; 8-Ramsey (14-McKennie 53'), 5-Arthur (30-Bentancur 46'), 25-Rabiot; 7-Cristiano Ronaldo, 9-Morata (10-Dybala 67'), 22-Chiesa (33-Bernardeschi 75').

https://bola.kompas.com/read/2020/11/05/05014788/ferencvaros-vs-juventus-ronaldo-kembali-tetapi-morata-dan-dybala-yang-dapat

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke