Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barito Putera Klaim Bagus Kahfi Gabung FC Utrecht

Informasi tersebut disampaikan oleh manajer tim Barito Putera, Mundari Karya.

Dia mengatakan bahwa Barito Putera sudah memberikan restu kepada Bagus Kahfi untuk pergi ke FC Utrecht.

Restu itu terwujud dalam surat izin yang menyatakan bahwa pihak klub telah merelakan Bagus Kahfi bergabung dengan tim manapun.

Mundari Karya menjelaskan bahwa Barito Putera rela melepas Bagus demi kebaikan karier sang pemain.

"Sesuai dengan pesan Abah (almarhum H Sulaiman HB, pendiri dan pemilik Barito Putera), kami harus menciptakan pemain bintang dan merelakan mereka berkarier di klub manapun untuk masa depannya," kata Mundari kepada Tribun Banjarmasin, Jumat (30/10/2020).

Mundari menerangkan bahwa proses pelepasan Bagus sudah melalui jalan panjang.

Setelah hampir satu bulan melakukan negosisasi, akhirnya menajemen menyetujui keinginan Bagus untuk berkarier ke luar negeri.

"Pembicaraan sejak satu bulan lalu. Saya mewakili manajemen Barito Putera, lalu ada perwakilan Garuda Select dan klub FC Utrecht," ungkap Mundari.

FC Utrecht pun disebut beberapa kali meminta pihak Barito Putera melepas Bagus dengan mengeluarkan surat keluar pemain.

Barito Putera yang sempat berharap bisa mempertahankan Bagus, mengabulkan permintaan tersebut.

"Kami juga sebenarnya berusaha untuk tetap mempertahankan Bagus, tetapi pemain dan klub (FC Utrecht) menginginkan hal sebaliknya," ucap Mundari.

"Jadi, kami pun tidak bisa memaksa Bagus untuk tetap di tim, dan akhirnya manajemen menyetujui keinginan tersebut," tutur Mundari menjelaskan.

Lebih lanjut, Mundari mengaku bahwa proses surat keluar pemain sudah diproses oleh menajemen tim sejak beberapa hari lalu.

"Sudah lama diproses, suratnya mungkin sudah keluar," ujar dia.

Kabar Bagus menuju FC Utrecht sudah menjadi pembicaraan hangat di media sosial.

Pembicaraan ini muncul setelah dirinya melawat ke Belanda dan mengikuti media sosial klub peserta Eredivisie tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2020/10/30/23065248/barito-putera-klaim-bagus-kahfi-gabung-fc-utrecht

Terkini Lainnya

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke