Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sembuh Cedera dan Terus Berjuang di Inggris, Bagus Kahfi Ingin Total 100 Persen jika Bela Timnas U19

Sebelumnya, Bagus Kahfi harus menepi karena cedera sejak Maret 2020 ketika dia tampil bersama skuad Garuda Select di Inggris.

Bagus pun harus menjalani operasi dan serangkaian proses penyembuhan setelah mengalami cedera tersebut.

Selama proses penyembuhan di Inggris, Bagus Kahfi ditangani oleh pihak profesional dari The Lewin Sports Injury Clinic milik Gary Lewin, mantan fisioterapis Arsenal.

Berdasarkan penjelasan The Lewin Clinic, Bagus Kahfi sudah menyelesaikan dua prosedur operasi dan empat bulan masa rehabilitasi.

Dia pun sudah melakukan 16 sesi latihan di lapangan dan siap merumput lagi.

The Lewin Clinic menyebut Bagus Kahfi memiliki attitude atau sikap baik selama proses penyembuhan.

"Empat bulan rehabilitasi dan dua prosedur operasi telah selesai dan pesepak bola muda ini (Bagus Kahfi) sudah siap 'pergi'," tulis pihak The Lewin Clinic pada akun Instagram-nya.

"Dia telah melakukan 16 sesi lapangan dan sesi kebugaran yang tak terhitung dengan attitude baik setiap harinya," lanjutnya.

"Sungguh menyenangkan, doa terbaik untuk Anda, Bagus Kahfi," demikian The Lewin Clinic.

Setelah mendengar kabar baik ini, Kompas.com berkesempatan menghubungi Bagus Kahfi.

Dalam pernyataannya, Bagus Kahfi mengungkapkan beberapa hal.

Selain mengonfirmasi kepulihannya, dia mengungkapkan rencana terdekat hingga harapan untuk kembali mengenakan kostum kebanggaan Garuda Muda.

Bagus Kahfi mengatakan bahwa dirinya akan lebih dulu fokus pada pemulihan fisik dan stamina di Inggris sebelum kembali ke Tanah Air.

Sebab, penyerang berusia 18 tahun itu ingin memberikan 100 persen ketika kembali membela timnas U19 Indonesia.

Dia tak ingin menyia-nyiakan kesempatan bila mendapat panggilan dari Shin Tae-yong.

"Saya mau stay (tinggal) di sini dulu agar fisik dan stamina saya cepat kembali," kata Bagus Kahfi kepada Kompas.com, Minggu (18/10/2020).

"Saya fokus di sini dulu karena tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan. Saya mau tampil 100 persen bersama timnas," ucap Bagus Kahfi.

Adapun rekan-rekan Bagus Kahfi yang tergabung bersama timnas U19 Indonesia saat ini masih menjalani pemusatan latihan di Kroasia.

Terdekat, skuad Garuda Muda arahan Shin Tae-yong dijadwalkan bersua Bosnia-Herzegovina pada Selasa (20/10/2020) malam WIB.

Sementara itu, laga uji coba terakhir timnas U19 Indonesia di Kroasia akan digelar pada Senin (26/10/2020).

https://bola.kompas.com/read/2020/10/18/19291358/sembuh-cedera-dan-terus-berjuang-di-inggris-bagus-kahfi-ingin-total-100-persen

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke