Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Titisan Andrea Pirlo Jalani Tes Medis di AC Milan

Pemain yang dijuluki titisan Andrea Pirlo itu akan menjalani tes medis pada Rabu (9/9/2020) pagi waktu lopkal.

Sandro Tonali sudah menyatakan minatnya kepada AC Milan sejak kompetisi Liga Italia musim lalu berakhir.

Sementara, kesepakatan transfer antara AC Milan dan Brescia baru saja selesai pada 30 Agustus lalu.

Brescia menyetujui peminjaman Sandro Tonali ke AC Milan dengan banderol 10 juta euro dan opsi permanen dengan biaya 15 juta euro di akhir musim Liga Italia.

Brescia juga dikabarkan mendapatkan tambahan bonus sebesar 10 juta euro atas performa Tonali dan 10 persen jika sang pemain dijual ke klub lain.

Sementara itu, Tonali sudah menyetujui kontrak dengan gaji 2,2 juta euro setahun di AC Milan.

Namun, Tonali tak kunjung meresmikan transfernya bahkan sampai disalip perekrutan AC Milan berikutnya, yaitu Brahim Diaz.

Penyebabnya adalah Tonali masih menjalani karantina sejak minggu ketiga Agustus.

Tonali diketahui melakukan kontak dengan seorang pemain Brescia yang positif terinfeksi Covid-19.

Pemain yang disebut-sebut mirip Andrea Pirlo itu bahkan diisukan juga positif Covid-19 kendati tanpa gejala sehingga perlu menjalani isolasi selama 14 hari.

Kini, karantina mandiri yang dijalani Sandro Tonali tampaknya sudah berakhir.

Pasalnya, Italia mengabarkan gelandang berusia 20 tahun ini telah berada di Milan pada Selasa (9/9/2020) malam waktu setempat.

Seperti dikutip Bolasport dari Milannews, Tonali menginap di sebuah hotel di sekitar kawasan San Siro.

Pada Rabu pagi waktu Italia atau siang WIB, Tonali bakal menjalani tes medis.

Jika tes medis mulus dilalui, Tonali akan menandatangani kontrak dan transfer penggemar AC Milan ini ke klub kesayangannya akan menjadi resmi.

Media Italia lainya, La Gazzetta dello Sport, juga mengklaim Tonali secara khusus sudah meminta izin kepada legenda AC Milan, Gennaro Gattuso, untuk mengerjakan jersey nomor 8. (Dwi Widijatmiko)

https://bola.kompas.com/read/2020/09/09/08200058/titisan-andrea-pirlo-jalani-tes-medis-di-ac-milan

Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke