Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Waktu yang Bisa Jadi Peluang Messi untuk Tinggalkan Barcelona

Sebelumnya, Lionel Messi telah mengumumkan bahwa dia akan bertahan di Barcelona.

Pengumuman tersebut Messi ungkap dalam wawancara eksklusif bersama Goal, Jumat (4/9/2020) malam WIB.

Dalam pernyataan itu, Messi secara gamblang menyatakan keinginannya untuk melanjutkan komitmen bersama Barcelona.

Messi berjanji akan tetap menampilkan permainan terbaik meski sempat berniat pergi dari klub yang telah ia bela selama 20 tahun tersebut.

"Saya akan terus di Barcelona dan sikap saya tidak akan berubah. Tidak peduli seberapa besar keinginan saya untuk pergi. Saya akan melakukan yang terbaik," kata Messi, dikutip dari Goal.

Sengketa kontrak antara Messi dan Barcelona memang telah memasuki ujung cerita, setidaknya untuk sekarang.

Dilansir BolaSport dari Sport, 1 Januari 2021 diyakini sebagai tanggal supaya Messi bisa bernegosiasi dengan Barcelona soal rencana pergi dari Camp Nou.

Pasalnya, tanggal tersebut bertepatan dengan bursa transfer musim dingin dan klausul yang digunakan masih berlaku selama Messi terikat kontrak dengan Barcelona.

Artinya, Barcelona punya waktu empat bulan untuk meyakinkan bintang terbesar mereka agar bertahan lebih lama lagi.

Sebelumnya, pada Agustus lalu, Messi mencoba mengaktifkan klausul yang memungkinkannya pergi secara gratis.

Keinginan tersebut disampaikan Messi kepada Barcelona via burofaks.

Namun, kubu Barca bersikeras menyebut Messi tak bisa dilepas secara bebas karena baru mengajukan pemberitahuan pada Agustus.

Kubu Blaugrana menilai batas akhir pengajuan pindah itu tetap pada bulan Juni sesuai kontrak awal.

Pihak Liga Spanyol pun ikut mengeluarkan pernyataan yang mendukung Barca.

Mereka menyatakan bahwa klausul pelepasan Messi di Barcelona senilai 700 juta euro (Rp 12,2 triliun) masih berlaku. (Ade Jayadireja)

https://bola.kompas.com/read/2020/09/06/17000068/waktu-yang-bisa-jadi-peluang-messi-untuk-tinggalkan-barcelona

Terkini Lainnya

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke