Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Final Piala FA, Satu "Peluru" Meriam London Dipastikan Absen

Palang pintu klub berjuluk The Gunners, julukan Arsenal, yang absen adalah Shkodran Mustafi.

Pemain berkebangsaan Jerman itu dipastikan absen saat Meriam London menghadapi Chelsea di partai puncak Piala FA yang akan berlangsung pada Sabtu (1/8/2020).

Mustafi dipastikan absen di partai puncak karena mengalami cedera hamstring pada kaki kanannya ketika bermain untuk Arsenal di partai semifinal Piala FA menghadapi Manchester City.

Akibat cedera hamstring yang diderita Mustafi membuatnya akan melewatkan semua pertandingan Arsenal yang tersisa pada musim ini di ruang perawatan.

Itu termasuk partai final Piala FA yang akan dihelat pada Sabtu (1/8/2020) malam waktu setempat di Stadion Wembley.

"Cedera hamstring pada kaki kanan dialami (Mustafi) pada pertandingan semifinal Piala FA," bunyi pernyataan tersebut melansir dari BolaSport.com dikutip dari laman resmi Arsenal.

"Mustafi akan absen di sisa musim ini. Rincian lebih lanjut tentang program pemulihan akan dikonfirmasi dalam beberapa hari mendatang.

Palang pintu berusia 28 tahun itu merupakan salah satu pemain penting Arsenal sejak kompetisi dimulai lagi.

Dari 14 pertandingan, Arteta memainkan Mustafi pada 12 laga di antaranya.

Adapun Arsenal memastikan satu tiket ke final Piala FA setelah berhasil menumbangkan klub kaya raya Manchester City dengan skor 2-0.

Dua gol The Gunners diborong oleh Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-19 dan 71.

Sementara di pertandingan semifinal lainnya, Chelsea berhasil mengalahkan Manchester United dengan skor 3-1.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Arsenal Benarkan Satu Pemain Andalannya Akan Absen di Final Piala FA.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/25/15000028/jelang-final-piala-fa-satu-peluru-meriam-london-dipastikan-absen-

Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke