Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Vs Alaves, Skuad Zinedine Zidane Alami Krisis

Real Madrid yang bersaing ketat dengan Barcelona di tabel klasemen La Liga berusaha keras untuk meraih poin di setiap pertandingan.

Pasalnya, Barcelona berada di posisi kedua menempel ketat Real Madrid dengan perbedaan satu poin.

Dengan kata lain, Real Madrid tak boleh kehilangan banyak poin di setiap laga sambil berharap Barcelona terpeleset.

Oleh sebab itu, Madrid bakal berupaya keras menambah poin dalam laga melawan Alaves pada Jumat (10/7/2020) atau Sabtu dini hari WIB.

Namun, sebelum melawan Alaves, Real Madrid justru mendapatkan kabar buruk di lini pertahanan mereka.

Pasalnya, beberapa bek Madrid tak memungkinkan untuk dimainkan dan tinggal tersisa tiga bek saja.

Dani Carvajal dan Sergio Ramos sama-sama mendapatkan larangan bertanding, sementara Nacho memiliki masalah cedera panjang.

"Celakanya", pada Kamis, Marcelo pun dikabarkan mengalami cedera.

Kondisi ini membuat Zidane hanya memiliki tiga bek senior, yakni Ferland Mendy, Eder Militao, dan Raphael Varane.

Marcelo diproyeksikan untuk menjaga sisi kiri pertahanan, sementara Mendy di sisi kanan. Namun, karena Marcelo cedera, Mendy akan menjaga sisi kiri.

Kondisi ini tentu akan meninggalkan lubang pada pertahanan sisi kanan Real Madrid yang kemungkinan akan membuat Lucas Vazquez diminta membantu pertahanan.

Selain sisi bek, Real Madrid juga kabarnya memiliki masalah di sisi serangan.

Luka Jovic kabarnya melakukan isolasi diri setelah berkontak dengan teman yang terpapar Covid-19.

Meski mengalami berbagai masalah, Zidane mengaku sudah menentukan pemainnya.

"Saya sudah punya starter line-up untuk besok dengan jelas, tetapi saya tidak akan memberitahunya kepada kalian soal itu," tutur Zidane dalam konferensi pers sebelum pertandingan secara virtual. (Ananda Lathifah Rozalina)

https://bola.kompas.com/read/2020/07/10/20000048/real-madrid-vs-alaves-skuad-zinedine-zidane-alami-krisis

Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke