Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Undian Perempat Final dan Semifinal Liga Europa 2019-2020

Hasilnya, terdapat sejumlah potensi duel menarik yang akan tersaji pada perempat final Liga Europa musim 2019-2020.

Salah satu wakil Inggris, Manchester United, bisa bersua Copenhagen (Denmark) dan Istanbul Basaksehir (Turki) pada perempat final.

Namun, sebelum memastikan satu tempat di perempat final, Man United masih harus melakoni leg kedua 16 besar kontra LASK (Austria) di Stadion Old Trafford.

Adapun pada leg pertama, Man United unggul 5-0 atas LASK.

Sementara itu, wakil Inggris lainnya, Wolverhampton Wanderers (Wolves) yang juga masih harus melakoni leg kedua kontra Olympiacos (Yunani).

Pada leg pertama 16 besar yang berlangsung di markas Olympiacos, Wolves sukses mengamankan hasil imbang 1-1.

Apabila Wolves bisa memetik kemenangan atau menahan imbang Olympiacos dengan skor 0-0 di leg kedua, maka mereka bisa bertemu antara pemenang duel AS Roma (Italia) dan Sevilla (Spanyol).

Berbeda dengan tim lainnya, AS Roma dan Sevilla hanya akan melakoni satu leg yang akan berlangsung pada 5 atau 6 Agustus 2020.

Kondisi itu terjadi karena leg pertama AS Roma vs Sevilla harus dibatalkan akibat pandemi Covid-19.

Selain Sevilla dan AS Roma, hal serupa juga dirasakan oleh Inter Milan (Italia) dan Getafe (Spanyol).

Adapun laga Sevilla vs AS Roma dan Inter MIlan vs Getafe akan digelar di lokasi netral, Jerman.

Sementara itu, leg kedua 16 besar lainnya bakal tetap berlangsung di markas klub yang berstatus sebagai tuan rumah.

Berikutnya, mulai perempat final hingga partai puncak, semua laga Liga Europa bakal dimainkan di Jerman.

Berikut hasil undian perempat final dan semifinal Liga Europa musim 2019-2020:

Perempat final:

1. Shakhtar Donetsk/Wolfsburg vs Basel/Frankfurt
2. Man United/LASK vs Copenhagen/Istanbul Basaksehir
3. Inter Milan/Getafe vs Leverkusen/Rangers
4. Wolves/Olympiacos vs AS Roma/Sevilla

Semifinal

1. Pemenang perempat final 4 vs pemenang perempat final 2
2. Pemenang perempat final 3 vs pemenang perempat final 1

https://bola.kompas.com/read/2020/07/10/19044108/hasil-undian-perempat-final-dan-semifinal-liga-europa-2019-2020

Terkini Lainnya

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke