Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dukungan Bek PSS untuk Striker Persib Wander Luiz yang Positif Covid-19

KOMPAS.com - Bek tengah PSS Sleman, Aaron Evans, mendoakan agar penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, yang dinyatakan positif Covid-19 bisa segera pulih.

Aaron Evans mengaku sangat terkejut ketika mendengar kabar bahwa salah satu pemain Persib dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Sebab, pengumuman satu pemain Persib positif Covid-19 hanya berselang 12 hari setelah mereka melakoni laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 menghadapi PSS di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (15/3/2020).

Pada pertandingan yang dimenangi Persib dengan skor 2-1 tersebut, Evans bermain penuh.

Bahkan, palang pintu asal Australia itu mencetak satu gol untuk PSS pada menit ke-2.

"Pertama, saya merasa sangat bersimpati untuk pemain (yang terjangkit virus corona) dan saya harap dia mendapat perawatan medis terbaik serta bisa melewati masa sulit dan bisa pulih 100 persen," kata Evans kepada Kompas.com, Jumat (27/3/2020).

Setelah mengetahui bahwa pemain Persib yang dinyatakan positif Covid-19 adalah Wander Luiz, Evans pun berharap penyerang asal Brasil itu mendapat penanganan medis terbaik.

"Dia adalah teman yang baik. Saya berharap yang terbaik untuknya dan semoga kondisi kesehatannya segera membaik dengan mendapatkan perawatan medis yang tepat. Doa dan dukungan saya untuknya," kata Evans.

Melalui akun Instagram pribadinya pada Jumat (27/3/2020), Wander Luiz menyampaikan bahwa dirinya telah melakukan tes dan hasilnya positif.

"Hello bobotoh. Jadi saya melakukan tes dan hasilnya positif. Namun, saya dalam keadaan baik-baik saja, tidak ada gejala. Saya mengikuti prosedur, mengisolasi diri dan saya berharap baik-baik saja," tulis Wander Luiz.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang di Persib dan tim medis yang telah melakukan tes serta dukungannya," imbuhnya.

"Tolong jaga diri dan tetap sehat. Semoga semuanya baik-baik saja dan saya bisa bermain sepak bola lagi," pungkas Wander Luiz.

Sebelumnya, Direktur Utama Persib Glenn Sugita memastikan bahwa pemain Persib yang dinyatakan positif Covid-19 langsung diminta untuk melakukan isolasi mandiri.

"Saat kami diberi tahu bahwa salah satu pemain kami didiagnosa Covid-19, kami langsung meminta pemain tersebut melakukan isolasi mandiri," kata Glenn, seperti dikutip dari laman resmi Persib Bandung.

"Tidak hanya itu, kami juga menginformasikan hal ini kepada pihak yang berwenang supaya bisa menekan risiko penyebaran Covid-19 dengan cara membantu mereka melakukan penelusuran kontak (contact tracing)," imbuhnya.

"Kesehatan dan keselamatan semua pemain, official, dan fans Persib adalah yang utama bagi kami," ujar Glenn menegaskan.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/28/07100028/dukungan-bek-pss-untuk-striker-persib-wander-luiz-yang-positif-covid-19

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke