Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Demi Kesehatan Pemain, Jadwal Latihan Arema FC Diundur

Langkah tersebut diambil dengan mempertimbangkan kesehatan para pemain dan staf di tengah maraknya penyebaran virus corona di Indonesia.

Kepastian ini disampaikan langsung oleh media officer Arema FC, Sudarmaji.

"Keputusan ini dilakukan dengan pertimbangan dari dokter tim yang akhirnya disepakati bahwa sesi latihan dijadwalkan ulang," ucap Sudarmaji, dikutip dari laman resmi klub.

"Arema FC memutuskan memulai latihan pada Senin 23 Maret nanti," tutur dia menambahkan.

Pertimbangan tersebut tidak lepas dari upaya untuk mencegah virus corona yang kini sedang marak di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Apalagi kini levelnya sudah menjadi tanggap darurat nasional, sehingga membutuhkan penanganan khusus dan juga perhatian ekstra.

Hingga Sabtu (21/3/2020) sore WIB, data pemerintah pusat menyebutkan bahwa total ada 450 kasus pasien Covid-19 atau positif virus corona.

"Setiap perkembangan yang berkaitan dengan virus corona kami pantau terus, karena ini akan berkaitan dengan aktivitas tim," kata Sudarmaji.

Sementara itu, perwakilan tim pelatih, Charis Yulianto, mematuhi saran dari tim dokter.

Dia tidak mempermasalahkan keputusan untuk menunda jadwal latihan. Sebab, Charis menyadari bahwa langkah tersebut diambil demi kebaikan bersama.

"Menyikapi situasi saat ini dan apa yang sudah disampaikan atau arahan dari dokter tim, manajer, head coach, dan kami staf pelatih memutuskan bahwa kami berlatih kembali pada hari Senin sore 23 Maret 2020," kata Charis.

Tidak lupa, Charis turut mengimbau kepada anak asuhnya untuk berdiam diri di rumah serta lebih waspada dengan lingkungan sekitar.

“Kami berharap pemain yang sudah berada di Malang untuk sementara bisa berdiam diri di mess dulu. Yang individual saja, tetap harus waspada terhadap lingkungan di sekitarnya," kata asisten pelatih Mario Gomez tersebut.

Sesi latihan yang akan segera digelar merupakan salah satu persiapan menjelang lanjutan pekan ke-4 Shopee Liga 1 2020.

Setelah menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-3, selanjutnya klub berjuluk Singo Edan itu akan menjamu Borneo FC.

Apabila tidak ada perubahan jadwal, laga Arema FC vs Borneo FC rencananya akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (3/4/2020) malam WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/22/06200088/demi-kesehatan-pemain-jadwal-latihan-arema-fc-diundur

Terkini Lainnya

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke