Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menpora Tunggu Arahan Kemenkes soal Kelangsungan Liga 1 2020

Menpora masih menunggu rekomendasi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk menghentikan sebagian besar ajang olahraga, termasuk sepak bola Indonesia.

Akan tetapi, rencana Menpora untuk menghentikan Liga 1 2020 layaknya kompetisi Liga Italia dan Liga Spanyol demi membatasi penyebaran virus corona masih sesuai rencana.

Seperti yang diketahui, Serie A resmi ditangguhkan sementara oleh Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte.

"Kami tak memperbolehkan orang-orang berkumpul di tempat umum. Kami juga punya aturan yang lebih ketat saat menggelar acara olahraga. Liga Italia dan semua kompetisi dan turnamen lain ditangguhkan. Penggemar harus menerima hal itu," ujar Giuseppe Conte.

Sementara itu, La liga Spanyol juga ditangguhkan seperti dikutip dari laman resmi liga.

"Kami memutuskan untuk meningkatkan kasus ke fase selanjutnya dengan membuat protokol untuk melawan Covid-19."

"Sesuai dengan langkah-langkah yang ditetapkan dalam Dekrit Kerajaan 664/1997 pada tanggal 12 Mei, telah disepakati bahwa kompetisi akan ditangguhkan selama dua pekan ke depan," demikian pernyataan La Liga.

Untuk itu, kembali sepak bola Indonesia, apabila belum ada saran dari Kementerian Kesehatan, Liga 1 maupun Liga 2 tetap bergulir.

"Kalau itu sudah datang dari otoritas yang mengatur atau Kemenkes, mau tidak mau itu harus kami sampaikan untuk menghentikan. Namun, kalau dari sananya belum ada (tidak bisa)," ujar Zainuddin Amali.

"Kalau dari punya otoritas belum ada, tentu Menpora enggak bisa. Menpora tidak bisa menghentikan," ucapnya.

"Namun, kalau dasarnya ada dari Menkes, kami akan minta berhenti," kata Zainuddin Amali.

Kendati demikian, saat ini pihaknya tetap melakukan tindakan pencegahan penyebaran virus corona.

Salah satunya seperti tetap mengadakan laga, tetapi dengan tidak dihadiri penonton.

"Kemarin, ada pertandingan dari klub dari Filipina dan PSM," ujar Zainuddin Amali.

"Itu tetap dilangsungkan, tetapi tanpa penonton untuk pencegahan. Kami tetap menunggu dari Kemenkes," ujarnya. (Ibnu Shiddiq Nur Fitri)

https://bola.kompas.com/read/2020/03/14/06450058/menpora-tunggu-arahan-kemenkes-soal-kelangsungan-liga-1-2020

Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke