Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dokter Jelaskan Hasil Scan Cedera Bagus Kahfi, Seberapa Parah?

Bagus Kahfi mengalami cedera cukup parah pada laga antara Garuda Select vs Reading U18 di Bearwood Park, Selasa (3/3/2020).

Pada laga tersebut Garuda Select hanya meraih hasil imbang melawan Reading U18 dengan skor 2-2.

Bagus Kahfi kembali menunjukkan kualitasnya dengan memborong dua gol Garuda Select.

Malang bagi Bagus Kahfi, ia kemudian harus mendapatkan cedera pada laga tersebut.

Cedera itu bermula ketika Bagus Kahfi tengan mendapatkan bola hasil umpan lambung dari kiper Rizky Muhammad.

Ia lantas harus berebut bola dengan salah satu pemain Reading U18 Michael Stickland.

Benturan kemudian tak dapat terelakkan, Stickland yang memiliki postur tubuh besar tanpa sengaja mendorong Bagus Kahfi.

Bagus Kahfi kemudian terjatuh, parahnya lagi posisi jatuhnya tidak sempurna sehingga membuat kaki kirinya terjepit.

Pemain yang identik dengan rambut kribo tersebut kemudian dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pemeriksaan lebih lanjut.

"Kami masih menunggu kabar tentang Bagus. Ia akan menjalani CT Scan dan kami menunggu hasilnya. Bagus akan ditangani dengan baik di sini," ucap Dennis dari rilis resmi Mola TV.

Berdasarkan diagnosis setelah dilakukan tes MRI, pergelangan kaki Bagus Kahfi mengalami patah tulang.

Selain itu, Bagus Kahfi mengalami pergeseran ligamen akibat posisi jatuhhnya yang terlalu bertumpu pada kaki kiri.

Menurut analisis dokter, cedera yang dialami Bagus Kahfi membuatnya berpotensi tak dapat membela Garuda Select hingga akhir tur pemusatan latihan.

Bagus Kahfi dijadwalkan menjalani operasi pada 5 Maret 2020.

Kehilangan Bagus Kahfi tentu akan mengurangi ketajaman Garuda Select.

Selama ini, Bagus Kahfi menjadi pemain yang paling tajam di Garuda Select dengan mencetak total 12 gol dalam lima pertandingan terakhir.

Namun, Bagus Kahfi tampaknya bakal tidak mampu lagi menambah pundi-pundi gol bagi Garuda Select seusai mendapat cedera serius di bagian kaki sebelah kiri.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/04/14200018/dokter-jelaskan-hasil-scan-cedera-bagus-kahfi-seberapa-parah-

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke