Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sebab Tira Persikabo Tumbang dari Arema di Kandang Sendiri

BOGOR, KOMPAS.com - Tira Persikabo memulai laga perdana Shopee Liga 1 2020 dengan hasil yang mengecewakan seusai tumbang dari Arema FC.

Tim berjuluk Laskar Pajajaran itu harus takluk dengan skor 0-2 dari tamunya, Arema FC, di Stadion Pakansari Bogor, Senin (2/3/2020).

Pelatih Tira Persikabo, Igor Kriushenko, menyebut kekalahan timnya karena kesalahan elementer yang dibuat sendiri oleh pemain Tira Persikabo.

Abduh Lestahulu dkk kehilangan konsentrasi pada menit-menit awal pertandingan sehingga mampu dimaksimalkan oleh Arema FC untuk mencetak gol pada awal pertandingan.

"Tadi kami sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menekan terus pertahanan mereka. Namun, ada kesalahan kecil yang berhasil dimanfaatkan oleh mereka," kata pelatih berkebangsaan Belarus itu.

"Ya mungkin karena kami melakukan kesalahan pada awal pertandingan sehingga mereka bisa mencetak gol dan itu berpengaruh ke kondisi pemain di lapangan," katanya.

Kedua gol Arema FC yang dicetak oleh Kushedya Hari Yudo berasal dari umpan silang dari kedua sayap Arema FC yang gagal diantisipasi oleh pemain Tira Persikabo.

Pemain Tira Persikabo masih kecolongan dalam menjaga pergerakan pemain Arema FC.

Kedua tim juga memperagakan permainan yang keras, banyak kartu kuning yang dikeluarkan dari saku wasit untuk kedua tim.

Igor Kriushenko sudah mengevaluasi kekalahan timnya dan telah melakukan catatan yang menjadi bahan perbaikan bagi penampilan Abduh Lestaluhu dkk di laga selanjutnya.

"Banyak passing yang kurang sukses menjadi pelajaran untuk ke depannya agar bermain lebih bagus," ucap Igor Kriushenko.

Sementara itu, bomber Tira Persikabo, Alex Dos Santos, tak bisa menutupi kekecewaannya seusai takluk dari Arema FC.

Mantan Persela Lamongan itu bertekad untuk membawa Tira Persikabo memperoleh hasil positif di laga selanjutnya.

"Saya pertandingan hari ini tidak sesuai dengan apa yang kami harapkan sebagai pemain. Namun, kami akan berusaha memberikan yang terbaik bagi tim di pertandingan selanjutnya," kata pemain asal Brasil itu.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/03/10050048/sebab-tira-persikabo-tumbang-dari-arema-di-kandang-sendiri

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke