Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Evan Dimas Sedih Tak Bisa Perkuat Barito Putera

Absennya Evan Dimas pada dua laga terakhir Barito Putera lantaran cedera yang dia alami saat berlaga di final SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Filipina, Selasa (10/12/2019). 

Evan Dimas dinyatakan cedera usai kaki kirinya terinjak oleh pemain Vietnam, Doan Van Hau, dan ditarik ke luar lapangan di menit ke-21. 

Menanggapi hal tersebut, Evan Dimas mengaku sedih tidak bisa ikut memperkuat klub yang diperkuatnya sejak awal tahun ini. 

"Iya karena cedera ini jadi tidak bisa ikut main di Barito," ucap Evan Dimas saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (12/12/2019). 

Dia mengaku bahwa keinginan pribadinya usai menyudahi tugas timnas U23 Indonesia yakni ikut memperkuat Barito Putera pada dua laga terakhir. 

Barito Putera masih memilik dua laga tersisa yang akan berlangsung pada pekan depan. 

Barito yang berada di posisi ke-11 klasemen Liga 1 musim ini masih akan bertanding melawan Persipura pada Senin (16/12/2019) dan Arema FC pada Minggu (22/12/2019).

"Iya, sebenarnya saya pribadi maunya main buat Barito karena sisa dua pertandingan lagi," kata Evan Dimas. 

"Tetapi ya bagaimana, namanya juga sepak bola. Sudah takdir jadi disyukuri saja," ucap dia. 

Terkait kondisi cederanya, Evan Dimas dijadwalkan baru akan melakukan magnetic resonance imaging (MRI) pada engkel kirinya hari ini, Kamis (12/12/2019). 

Diberitakan KOMPAS.com sebelumnya, Evan Dimas akan melakukan MRI untuk mengetahui diagnosa awal cederanya di antero talo vibular ligamen (atvl engkel sinestra kiri).

Selain melakukan MRI, engkel kaki kiri Evan Dimas juga akan dilakukan x-ray untuk mengetahui lebih lanjut tentang kondisi engkelnya.

"Hari ini baru mau MRI. Kalau sudah keluar hasilnya nanti baru tahu cederanya seberapa parah dan berapa lama saya harus recovery," ucap Evan Dimas. 

Pemain berusia 24 tahun tersebut juga mengaku merasa ngilu usai menonton tayangan ulang saat kakinya terinjak oleh pemain Vietnam. 

Meski demikian, Evan menegaskan bahwa dia tidak merasa sakit hati dan sudah memafkan Doan Van Hau. 

"Saat lihat rekamannya, ya ngilu banget. Tetapi kalau sakit hati ya enggak, namanya juga sepak bola."

"Dia (Doan Van Hau) minta maaf ke saya usai pertandingan, saya bilang enggak ada masalah namanya juga pertandingan," kata pemain asal Surabaya tersebut. 

Terlepas dari rumor bahwa Doan Van Hau sengaja menginjak kakinya, Evan Dimas tetap menegaskan bahwa kejadian serupa sering kali terjadi di lapangan sepak bola. 

https://bola.kompas.com/read/2019/12/12/13000078/evan-dimas-sedih-tak-bisa-perkuat-barito-putera

Terkini Lainnya

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke