Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Hari Dibuka, Panitia Olimpiade Musim Dingin Kebanjiran Pelamar Relawan

BEIJING, KOMPAS.com - 4 hari sejak pendaftaran dibuka, panitia Olimpiade Musim Dingin dan Paralimpik Musim Dingin 2022 kebanjiran pelamar relawan.

Laman xinhuanet.com menulis, total ada 463.000 pelamar untuk dua perhelatan itu.

Pendaftaran dibuka bertepatan dengan HUT ke-34 Hari Relawan Internasional.

"Ini menunjukkan antusiasme yang tinggi," ujar Direktur Sumber Daya Manusia Komite Organisasi Olimpiade Musim Dingin dan Paralimpik Musim Dingin 2022 Yan Cheng.

China menjadi tuan rumah pergelaran kegiatan multicabang olahraga tersebut.

Yan Cheng menambahkan, pendaftaran bagi relawan itu dibuka secara global.

Yan Cheng menambahkan, sejatinya, jika dibandingkan pada Olimpiade Beijing 2008, jumlah pendaftar lebih sedikit.

Menurut rencana, perhelatan Olimpiade Musim Dingin 2022 memerlukan 27.000 relawan.

Lantas, perhelatan Paralimpik Musim Dingin 2022 memerlukan 12.000 relawan.

Yan Cheng mengakui bahwa seleksi untuk para relawan akan dilaksanakan secara ketat.

Secara khusus, para relawan yang terpilih nanti akan memperoleh kesempatan unik bekerja di Beijing, Yanqing, dan Zhangjiakou.

Ketiga kota itu adalah pusat kegiatan Olimpiade dan Paralimpik Musim Dingin 2022.

Para relawan akan ditempatkan di bidang olahraga, media, layanan berbahasa, dan teknologi.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/09/21125038/4-hari-dibuka-panitia-olimpiade-musim-dingin-kebanjiran-pelamar-relawan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke