Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

RD Puji Satu Pemain Malaysia yang Jadi Mimpi Buruk Indonesia

Timnas Indonesia baru saja dikalahkan Malaysia dengan skor 0-2 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona tersebut menempatkan Timnas Indonesia menelan lima kekalahan beruntun sekaligus menempati posisi juru kunci grup G.

Pemain Malaysia yakni Safawi Rasid menjadi bintang pada pertandingan tersebut lantaran memborong du gol ke gawang M Ridho.

Dilansir Bolasport dari Tribun Bogor (22/11/2019), pelatih PS Tira Persikabo, Rahmad Darmawan, memberikan komentar terkait mantan anak asuhnya tersebut.

Dirinya mengaku sangat bangga dengan perkembangan yang ditunjukkan oleh Safawi Rasid.

Rahmad Darmawan termasuk salah satu sosok yang membesarkan nama Safawi, tepatnya ketika RD menjadi pelatih klub asal Malaysia, T-Team, pada 2015-2017.

RD mengakui bahwa sejak saat itu dia sudah mengetahui bahwa Safawi memiliki potensi untuk menjadi pemain hebat.

Hal tersebut menyebabkan RD tidak ragu memainkan Safawi yang masih berusia 16 tahun dan bahkan kerap menurunkannya sebagai starter.

"Saat pertama saya mengenal Safawi Rasid adalah anak ini memenuhi kriteria sebagai pemain yang menikmati setiap pertandingan," tutur RD.

"Safawi Rasid ketika itu masih berusia 16 tahun beranjak ke 17, dia bermain dengan pemain-pemain senior dan dia sangat menikmati proses latihan dan pertandingan."

"Maka dari itu saya tidak ragu memasukkan dia ke skuad inti. Jadi dia tidak ada istilahnya minder, tidak ada takut salah, dia orang yang sangat humoris," katanya menambahkan.

Rahmad Darmawan melanjutkan bahwa dirinya bukanlah sosok yang menemukan talenta Safawi Rasid.

Menurutnya, pemain 22 tahun tersebut telah ditemukan oleh pelatih sebelumnya dan kehadiran RD hanya sebagai fasilitator bagi Safawi.

"Kalau soal menemukan saya rasa tidak. Pelatih mereka sebelumnya yang membuat Safawi seperti itu," ucap RD rendah hati.

"Saya hanya memfasilitasi dan memberikan kesempatan di klub profesional untuk dia lebih berkembang."

"Kalau tidak salah, ketika itu dia memiliki menit bermain yang tinggi bersama saya dan saya selalu memberikan dia kesempatan sebagai starter," ujarnya lagi.

Lebih jauh, RD mengaku sangat bangga dengan prestasi yang telah dicapai Safawi saat ini.

Ia juga merasa bangga karena mantan anak didiknya berhasil menjadi pemain lokal termahal di Malaysia.

"Pasti saya ikut bangga dengan apa yang ditampilkan Safawi," kata RD.

"Saya bangga melihat junior yang dulu dapat menampilkan permainan bagus dan saat ini dia menjadi pemain lokal termahal di Malaysia. Tentu sangat luar biasa," ucapnya menandaskan. (Hugo Hardianto Wijaya)

https://bola.kompas.com/read/2019/11/22/09000028/rd-puji-satu-pemain-malaysia-yang-jadi-mimpi-buruk-indonesia

Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke