Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Iwan Bule Merasa di Old Trafford Saat Datang ke Stadion Bali United

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada pujian yang ternyata sempat dilontarkan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan saat berkunjung ke markas Bali United, Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, 13 November lalu.

Ketika itu, Iwan Bule, sapaan Iriawan, datang untuk menyaksikan laga uji coba antara timnas U-23 Indonesia vs Iran.

Dalam kesempatan tersebut, tim Bali United TV berkesempatan untuk berbincang dengan pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.

Ia mengatakan bahwa ini kali pertama dirinya hadir ke Stadion I Wayan Dipta.

"Ini merupakan pengalaman pertama saya mengunjungi Stadion Kapten I Wayan Dipta," ucap jenderal polisi bintang tiga itu, dikutip dari laman Bali United.

Menurut Iwan Bule, berada di Stadion I Wayan Dipta serasa di Stadion Manchester United, Old Trafford.

"Saya sudah berkeliling melihat semua sarana yang ada pada Stadion Dipta ini. Saat pertama kali masuk ke stadion ini, saya sempat berpikir berada di stadion milik Manchester United," ujarnya.

Suasana di Stadion I Wayan Dipta memang berbeda dari kebanyakan stadion-stadion di Indonesia pada umumnya.

Sebab, di stadion ini terdapat tempat penjualan merchandise dan suvenir Bali United.

Tak cuma itu, di area stadion juga dilengkapi kafe yang dilengkapi akses untuk menyaksikan langsung pertandingan di lapangan.

Setelah melihat kandang Bali United, Iwan Bule berharap tim-tim Indonesia lainnya dapat meniru hal-hal positif yang sudah dilakukan oleh manajemen Bali United.

"Stadion Dipta ini cukup bagus, maka harus perlu perawatan yang intensif. Saya pikir Stadion Dipta ini bisa menjadi terobosan bagi sepak bola Indonesia," kata dia.

"Harapan saya tentu tim sepak bola Indonesia lainnya dapat meniru apa yang dilakukan Bali United dalam memajukan sepak bola di Indonesia," ujar mantan Kapolda Metro Jaya itu.

Stadion I Wayan Dipta masuk dalam daftar 10 stadion yang dipersiapkan PSSI untuk menjadi venue Piala Dunia U-20 2021.

Dari 10 stadion yang disiapkan, hanya ada enam yang nantinya dipakai. Adapun empat stadion lainnya menjadi cadangan.

Sampai saat ini, belum diumumkan keenam stadion yang akan dipakai.

Selain I Wayan Dipta, sembilan stadion lainnya yang disiapkan PSSI adalah Stadion Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Pakansari (Cibinong, Kabupaten Bogor), Stadion Patriot (Bekasi), Stadion Wibawa Mukti (Cikarang, Kabupaten Bekasi), dan Stadion Si Jalak Harupat (Soreang, Kabupaten Bandung).

Adapun empat stadion lainnya adalah Mandala Krida (Yogyakarta), Manahan (Solo), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Jakabaring (Palembang).

https://bola.kompas.com/read/2019/11/21/19400068/iwan-bule-merasa-di-old-trafford-saat-datang-ke-stadion-bali-united

Terkini Lainnya

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke