Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Presiden Bola Basket 2019, Arki Wisnu Menggila, SMP Menang

KOMPAS.com - Satria Muda Pertamina (SMP) membuktikan ketangguhannya seusai memetik kemenangan atas Prawira Bandung.

Laga Prawira Bandung vs Satria Muda Pertamina digelar di GOR Sritex Arena, Solo, Rabu (20/11/2019).

Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 66-43 untuk keunggulan Satria Muda Pertamina.

Kemenangan Satria Muda Pertamina tidak terlepas dari performa apik pemain andalannya, Arki Wisnu.

Sang pemain mampu mengambil peran penting dalam laga tersebut dengan catatan 21 poin, 4 assist dan 3 rebound.

Sempat terlambat menemukan ritme permainan terbaiknya pada babak pertama, Arki Wisnu mulai menunjukkan kualitasnya pada kuarter ketiga hingga pengujung laga.

Pada babak pertama, Arki hanya mampu menyumbangkan empat poin, dua assist dan satu rebound. 

Beruntung, rekan setimnya mampu bermain baik dan membawa SMP unggul atas Prawira Bandung dengan skor 24-13.

Tidak jauh berbeda dari babak pertama, Arki belum mampu menemukan bentuk permainan terbaiknya pada kuarter kedua.

Memasuki kuarter ke-3, Arki mulai panas dan mampu mengatasi penjagaan ketat pemain Prawira Bandung.

Alhasil, Arki langsung menunjukkan kelasnya setelah mampu mencatatkan 10 poin. 

Kemampuannya untuk melakukan drive atau penetrasi, mampu memancing pemain Prawira Bandung melakukan foul.

Selagi Arki cs mampu bermain apik dan konsisten, hal sebaliknya terjadi di tim Prawira Bandung.

Para pemain Prawira Bandung tampil di bawah tekanan SMP sepanjang laga.

Pasalnya, anak asuh pelatih Giedrius Zibenas memiliki catatan statistik buruk pada tembakan tiga angka dan bahkan free throw.

Tercatat mereka hanya mampu mencapai total 10,3 persen kesuksesan pada tembakan 3 poin dan 43,5 persen untuk free throw.

Sedangkan SMP mampu mencatatkan angka lebih impresif dengan 25 persen pada tembakan 3 angka dan 86,2 persen untuk free throw.

Daftar pemain Prawira Bandung vs Satria Muda Pertamina: 

Prawira Bandung: Diftha Pratama (1). Januar Kuntara (2), Muhammad Diya'ul Haq (6), Arif Hidayat (9), Danny Ray (11), Raymond Shariputra (12), Hans Abraham (13), Adrian Christiano (23), Fiman Nugrogo (25), Fendi Pratama (28), Irwanto (29), Pandu Wiguna (34).

Pelatih: Giedrius Zibenas

Satria Muda Pertamina (SMP): Christian Gunawan (3), Arief Setiawan (13), Fadlan Minallah (14), Kelvin Sanjaya (16), Muhammad Falconi (21), Muhammad Rinaldi (26), Bima Ardiansyah (27), Kevin Sitorus (30), Arki Wisnu (33), Muhammad Jayadiwangsa (41), Ngurah Wisnu Budidharma (88), Kristian Liem (99).

Pelatih: Mlos Pejic

https://bola.kompas.com/read/2019/11/20/19383658/piala-presiden-bola-basket-2019-arki-wisnu-menggila-smp-menang

Terkini Lainnya

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Liga Italia
Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Liga Indonesia
Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Liga Spanyol
Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke