Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hazard Lontarkan Pujian untuk Chelsea dan Frank Lampard

KOMPAS.com - Penyerang sayap Real Madrid, Eden Hazard, memuji kinerja Frank Lampard sebagai pelatih Chelsea.

Hazard ialah pemain The Blues - julukan Chelsea - pada kurun waktu 2012-2019.

Selama delapan musim berbaju Biru London, ia berhasil mengemas total 6 trofi.

Pada musim panas lalu, kapten timnas Belgia itu memutuskan hengkang ke Real Madrid, klub impiannya sejak masa kecil.

Berpisah dengan Chelsea tak membuat Hazard lupa begitu saja.

Hingga saat ini, ia mengaku masih mengikuti perkembangan Chelsea.

"Ketika saya melihat mereka (Chelsea) bermain ini bagus, mereka bermain bersama-sama," ucap Hazard, dikutip dari Metro.

"Saya masih memiliki teman-teman baik di sana. Saya mengikuti mereka sepanjang waktu. Mereka sedang bagus sekarang, jadi saya senang untuk mereka," tuturnya.

Performa impresif Chelsea sejauh ini, kata Hazard, tak lepas dari dampak Frank Lampard sebagai pelatih Chelsea.

Hingga pekan ke-12 Liga Inggris, The Blues berhasil menduduki peringkat ke-3 dengan raihan 26 poin.

"Saya tahu Lampard sebagai pemain, bukan sebagai manajer, tetapi dia adalah pria yang luar biasa," ujar eks pemain Lille itu.

Hazard bahkan yakin mantan rekannya di Chelsea itu bisa menjadi salah satu pelatih terbaik dunia suatu saat nanti.

"Dia telah menunjukkan setelah empat bulan, bahwa dia bisa menjadi salah satu manajer terbaik di dunia," katanya.

Hazard juga mengomentari para pemain muda Chelsea yang hingga saat ini mampu unjuk gigi.

Pada musim ini, Chelsea mengandalkan para pemain akademi, dipadukan dengan pemain senior, lantaran mereka dihukum larangan transfer untuk musim panas 2019 dan musim dingin 2020.

"Hal yang bagus adalah mereka bermain dengan pemain muda, pemain muda timnas Inggris," ucap Hazard.

"Untuk timnas Inggris ini bagus, untuk Chelsea juga. Mereka beruntung memiliki pemain-pemain muda berkualitas," tuturnya.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/18/11000048/hazard-lontarkan-pujian-untuk-chelsea-dan-frank-lampard

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Hasil Piala Dunia U20 2023: Argentina-Inggris Tersingkir, Italia dan Brasil Lolos

Hasil Piala Dunia U20 2023: Argentina-Inggris Tersingkir, Italia dan Brasil Lolos

Internasional
Sevilla Vs Roma: Seusai Kalah, Mourinho Bicara Masa Depan

Sevilla Vs Roma: Seusai Kalah, Mourinho Bicara Masa Depan

Liga Lain
Roma Kalah di Final Liga Europa, Mourinho Kecewa sampai Lempar Medali

Roma Kalah di Final Liga Europa, Mourinho Kecewa sampai Lempar Medali

Liga Lain
Fourfeo Mini Tournament, 4 Legenda Sepak Bola Dunia Adu Strategi di Indonesia

Fourfeo Mini Tournament, 4 Legenda Sepak Bola Dunia Adu Strategi di Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal dan Siaran Langsung Thailand Open 2023, 8 Wakil Indonesia Siap Beraksi

Jadwal dan Siaran Langsung Thailand Open 2023, 8 Wakil Indonesia Siap Beraksi

Badminton
Hasil Lengkap Thailand Open 2023: Termasuk Marcus/Kevin, 8 Wakil ke 16 Besar

Hasil Lengkap Thailand Open 2023: Termasuk Marcus/Kevin, 8 Wakil ke 16 Besar

Badminton
Beckham Putra Dapat Kelonggaran dari Luis Milla di Persib

Beckham Putra Dapat Kelonggaran dari Luis Milla di Persib

Liga Indonesia
Hasil Sevilla Vs Roma: Adu Penalti, Rekor Mourinho Runtuh, Rakitic dkk Juara!

Hasil Sevilla Vs Roma: Adu Penalti, Rekor Mourinho Runtuh, Rakitic dkk Juara!

Liga Lain
Hasil Sevilla Vs Roma 1-1: Diwarnai Gol Bunuh Diri, Laga ke Extra Time

Hasil Sevilla Vs Roma 1-1: Diwarnai Gol Bunuh Diri, Laga ke Extra Time

Liga Lain
HT Sevilla Vs Roma 0-1: Kaki Kiri Dybala Bawa Giallorossi Unggul

HT Sevilla Vs Roma 0-1: Kaki Kiri Dybala Bawa Giallorossi Unggul

Liga Lain
Hasil Thailand Open 2023: Marcus/Kevin Hanya Perlu 30 Menit Raih Tiket 16 Besar

Hasil Thailand Open 2023: Marcus/Kevin Hanya Perlu 30 Menit Raih Tiket 16 Besar

Badminton
Hasil Thailand Open 2023: Ana/Tiwi Langsung Angkat Koper, Hanya 2 Ganda Putri Lolos

Hasil Thailand Open 2023: Ana/Tiwi Langsung Angkat Koper, Hanya 2 Ganda Putri Lolos

Badminton
Link Live Streaming Sevilla Vs Roma, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Sevilla Vs Roma, Kickoff 02.00 WIB

Liga Lain
Hasil Thailand Open 2023: Leo/Daniel Disingkirkan Sabar/Reza dalam Derbi Merah-Putih

Hasil Thailand Open 2023: Leo/Daniel Disingkirkan Sabar/Reza dalam Derbi Merah-Putih

Badminton
Hasil Thailand Open 2023: Chico ke 16 Besar Bertemu Jagoan Thailand

Hasil Thailand Open 2023: Chico ke 16 Besar Bertemu Jagoan Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+