Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Seluruh Peserta Borobudur Marathon 2019 Sudah Dilepas

MAGELANG, KOMPAS.com –Borobudur Marathon 2019 Powered by Bank Jateng resmi dimulai pada Minggu (17/11/2019) pagi. 

Para pelari kategori full marathon dan half marathon telah dilepas dari Kompleks Taman Lumbini Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Mereka dilepas di antaranya oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, CEO Kompas Gramedia Lilik Oetama, dan Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno.

Sekitar 10.900 pelari berpartisipasi dalam Borobudur Marathon 2019 kali ini.

Para pelari full marathon dilepas pukul 05.000, half marathon pukul 05.30, dan kategori 10 K pada pukul 06.00 WIB.

Para pelari full marathon sudah mulai berdatangan di area Taman Lumbini sekitar pukul 04.30.

Di sekitar area lomba, mereka melakukan berbagai persiapan seperti pemanasan dan berdoa.

Elaine (41), salah seorang pelari dari Malaysia, mengatakan, pemanasan adalah hal wajib yang dilakukan sebelum lari.

“Biasanya saya melakukan pemanasan sekitar 15 menit,” ujarnya.

Gerakan pemanasan yang dilakukan adalah melakukan peregangan lutut, dan berjalan di tempat.

Sementara itu, sebagian pelari lainnya melakukan pemanasan dengan berjalan kaki dari penginapan yang berjarak sekitar 2 kilometer dari Candi Borobudur.

Start full marathon dimulai pukul 05.00 tepat setelah sebelumnya peserta bersama-sama menyanyikan Indonesia Raya dipandu penyanyi cilik Priska Allegratia Danya Sianturi.

Pelari dilepas dengan sirine dan dihujani dengan potongan kertas warna warni.

Race Director Borobudur Marathon 2019 Andreas Kansil mengatakan karena durasi waktu yang pendek, pelari yang berlari lambat diminta memberikan jalan untuk mereka yang berlari lebih cepat.

Suhu udara saat lari berlangsung diprediksi mencapai 34 derajat Celcius, dengan tingkat kelembapan cukup tinggi.

Oleh karena itu, setiap pelari diminta memanfaatkan suplai air di setiap water station sehingga tidak dehidrasi.

PENULIS: REGINA RUKMORINI/KRISTI UTAMI - KOMPAS.ID

https://bola.kompas.com/read/2019/11/17/06392418/seluruh-peserta-borobudur-marathon-2019-sudah-dilepas

Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke