Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cavani Ogah Perpanjang Kontrak, PSG Bisa Permanenkan Mauro Icardi

KOMPAS.com – Paris Saint-Germain (PSG) punya opsi memermanenkan status Mauro Icardi lantaran Cavani tidak ingin memperpanjang kontraknya bersama juara bertahan Liga Perancis tersebut.

Keberadaan Mauro Icardi memang telah membuat Edinson Cavani perlu berpikir ulang soal masa depannya. Padahal, Icardi datang ke PSG juga dengan status "buangan" dari Inter Milan. 

Usai tidak menjadi pilihan utama semenjak kedatangan Antonio Conte, Mauro Icardi coba mendapatkan pengalaman baru denganbergabung bersama PSG dengan status pinjaman.

Kedatangan Romelu Lukaku ke Inter Milan menjadi alasan Mauro Icardi terpinggirkan dari Giuseppe Meazza.

Selain itu, pelatih Inter Milan, Antonio Conte juga menyatakan secara gamblang tidak menginginkan Mauro Icardi dalam skuadnya pada musim 2019-2020.

Meski terbuang dari Inter Milan, Icardi tidak kehilangan sentuhannya sebagi seorang striker tajam di kotak penalti.

Bersama Paris Saint-Germain, penyerang asal Argentina itu mampu mengemas 5 gol dan 1 asis dari 6 pertandingan di semua ajang.

Penampilan gemilang Icardi besama PSG pada awal musim ini membuat para petinggi klub berminat untuk memermanenkan statusnya.

Dilansir BolaSport dari Diario AS (26/10/2019), opsi pembelian permanen Icardi bakal dilakukan seiring penolakan klub untuk memperpanjang kontrak Edinson Cavani.

Edinson Cavani sendiri telah memperkuat Paris Saint-Germain sejak tahun 2013 selepas hijrah dari Napoli.

Kontrak Edinson Cavani bersama PSG sejatinya diketahui bakal berakhir pada bulan Juni tahun 2020 mendatang.

Bersama klub sepak bola Ligue 1 Perancis itu, ia sukses mencetak 195 gol dan menyumbang 40 asis dari total 283 pertandingan di semua kompetisi.

Namun, seiring dengan semakin ketatnya persaingan di barisan depan Le Parisien, Cavani merasa butuh pelabuhan baru bagi dirinya.

Rumor yang beredar juga menyatakan Cavani sedang dengan dua klub besar Eropa yakni Atletico Madrid dan Manchester Untied.

Di sisi lain, PSG dapat mempermanenkan status Icardi dengan membayar mahar senilai 70 juta Euro atau sekitar Rp 1,08 triliun kepada Inter Milan.

Opsi tersebut terdapat dalam kesepakatan peminjaman penyerang 26 tahun tersebut dan PSG dapat memermanenkannya pada akhir musim 2019-2020. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/26/14400098/cavani-ogah-perpanjang-kontrak-psg-bisa-permanenkan-mauro-icardi-

Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke