Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas Indonesia Bukan Satu-satunya Tim Sering Dibobol

KOMPAS.com - Timnas Indonesia benar-benar tak berdaya di babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia.

Teranyar, tim besutan Simon McMenemy kalah telak 0-5 dari Uni Emirat Arab saat bertandang ke Stadion Al Maktoum, Dubai, Kamis (10/10/2019) 23.00 WIB.

Jika ditotal, skuad Garuda kemasukan sebanyak 11 gol karena dua pertandingan sebelumnya melawan Malaysia dan Thailand sama-sama kebobol 3 gol.

Meski kebobol dengan jumlah tersebut, Indonesia bukan satu-satunya tim yang merasakan pil pahit di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Setidaknya ada 7 negara lain yang memiliki nasib sama dengan Andik Vermansah cs.

5. Yaman dan Afghanistan (9 gol)

Berada di grup D, Yaman menjadi tim dengan jumlah kebobolan terbanyak sementara ini.

Yaman tengah menjadi juru kunci grup D dengan poin 0 dan total keboblan 9 gol.

Selain Yaman, Afghanistan yang berada di grup E juga menjadi tim yang paling banyak dibobol di grupnya.

Afghanistan sementara ini mencatatkan 9 kebobolan, namun mereka masih punya cukup harapan.

Pasalnya, meski kebobolan 9 gol, Afghanistan kini berada di posisi ketiga klasemen sementara grup E karena berhasil mengoleksi 3 poin.

4. Myanmar (10 gol)

Satu grup dengan Jepang, Mongolia, Tajikistan dan Kirgistan, Myanmar sementara ini jadi juru kunci dengan jumlah kebobolan 10 gol dan nihil kemenangan.

3. Indonesia dan Sri Lanka (11 gol)

Menghuni grup bersama Thailand, Vietnam, Malaysia dan Uni Emirat Arab, Indonesia belum mampu bangkit.

Dari tiga pertandingan yang dijalani, skuat garuda selalu menuai kekalahan dan tercatat sudah kebobolan 11 gol.

Hasil itu membuat Indonesia sementara menadi juru kunci grup G saat ini.

Senasib, Sri Lanka yang ada di grup H tercatat kebobolan 11 gol dan menjadi juru kunci grup H tanpa poin.

2. Guam dan Nepal (12 gol)

Berada di grup A, Guam kembali menjadi lumbung gol lawan-lawannya.

Guam sementara ini menjadi juru kunci grup A dengan catatan kebobolan 12 gol dan poin nol.

Sementara itu Nepal di grup B juga memiliki catatan kebobolan yang sama.

Nepal tercatatat telah kebobolan 12 gol sampai saat ini, bedanya Nepal tak menjadi juru kunci grup B.

Ia bertengger di posisi keempat, satu strip di atas Taiwan yang sama sekali belum meraih poin.

1. Kamboja (16 gol)

Timnas Kamboja sementara ini menjadi yang paling merana di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Timnas Kamboja sejatinya mengawali kompetisi dengan cukup baik.

Kamboja sempat menahan imbang Hongkong dengan skor 1-1 di pertandingan pertamanya.

Di pertandingan keduanya, Kamboja kalah 0-1 dari Bahrain.

Namun, di pertandingan ketiganya, Kamboja benar-benar dilibas habis Iran.

Salah satu negara ASEAN itu kalah dengan skor 0-14 dari Iran.

Kebobolan 14 gol itu membuatnya terlempar ke dasar klasemen grup C dengan total kebobolan 16 gol dan koleksi 1 poin. (Ananda Lathifah Rozalina)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/11/21200088/timnas-indonesia-bukan-satu-satunya-tim-sering-dibobol

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke