Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Napoli Vs Liverpool, Klopp Sebut Pasukan Ancelotti Bisa Juara

Hal tersebut dikatakan Klopp saat timnya menderita kekalahan dari Napoli pada laga matchday pertama Grup E Liga Champions 2019-2020.

Bertanding di Stadion San Paolo, Selasa (17/9/2019) atau Rabu dini hari WIB, laga Napoli vs Liverpool itu berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Dua gol kemenangan Napoli atas juara Liga Champions musim lalu itu dicetak oleh Dries Mertens melalui titik putih pada menit ke-82 dan Fernando Llorente pada menit ke-90+2'.

Mengenai performa sang lawan, Klopp mengatakan bahwa Napoli, yang kini dilatih oleh Carlo Ancelotti, bisa menjuarai Liga Champions musim ini.

"Napoli dapat memenangi kompetisi (Liga Champions)," ucap Klopp dikutip dari situs resmi UEFA.

Klopp mengatakan, menjuarai juara Liga Champions tak perlu harus menjadi tim terbaik di dunia, tetapi tampil hebat pada saat yang tepat.

"Jika memiliki rencana yang baik dan pemain yang bagus, Anda tidak harus menjadi tim terbaik di dunia untuk memenangi Liga Champions. Anda harus tampil baik pada saat yang tepat," tuturnya.

Sebelumnya, pelatih yang membawa Liverpool menjuarai Liga Champions musim lalu itu mengatakan bahwa kekalahan yang dialami timnya terasa menyakitkan.

"Itu menyakitkan. Itu adalah permainan yang sangat terbuka, tetapi kami memiliki banyak serangan balik dan tidak menyelesaikannya, yang merupakan masalah," ucap Klopp dikutip dari situs resmi UEFA.

"Kami mengendalikan permainan menjelang akhir laga, tetapi kemudian kami kebobolan penalti," ujarnya.

Meski demikian, pelatih yang membawa Liverpool juara Liga Champions pada musim lalu itu mengatakan bahwa timnya mesti bisa menerima kekalahan.

"Kami membuat keputusan yang tidak benar malam ini, itu sebabnya kami harus menerima hasilnya," katanya.

"Sangat sering bahwa bola terakhir tidak tepat. Ada saat-saat di mana kami seharusnya melakukan yang lebih baik, tentunya," ucap Klopp.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/18/06150048/napoli-vs-liverpool-klopp-sebut-pasukan-ancelotti-bisa-juara

Terkini Lainnya

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke