Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Vs Malaysia, PSSI Undang Presiden Jokowi ke SUGBK

Laga timnas Indonesia vs Malaysia itu akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis (5/9/2019) pukul 19.30 WIB.

Terkait hal itu, Deputi Sekjen PSSI, Marshal Masita, mengatakan bahwa pihaknya telah mengundang Presiden Jokowi untuk bisa menyaksikan langsung perjuangan Indonesia melawan Malaysia.

"Kami sudah mengundang beliau, tetapi belum ada balasan," kata Marshal, seperti dikutip dari Antara, Selasa (3/9/2019).

"Kami berharap beliau datang untuk menyaksikan pertandingan. Insya Allah, menyaksikan kita menang," ujarnya.

Selain Presiden Jokowi, PSSI juga melayangkan undangan kepada Wakil Presiden Jusuf Kalla dan menteri-menteri Kabinet Kerja.

Para menteri itu khususnya yang berkaitan dengan percepatan pembangunan persepakbolaan nasional yang dituangkan dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2019.

"Kami memang sedang intens berkomunikasi dengan para menteri itu demi mewujudkan percepatan pengembangan sepak bola di Tanah Air," tutur Marshal.

Sementara itu, jelang laga tersebut, ada pesan khusus yang disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, kepada suporter timnas Indonesia.

Imam meminta suporter Garuda yang datang ke SUGBK nanti bisa menjamu pendukung tim tamu dengan baik.

Hal ini bertujuan demi menghindari bentrok antara kedua suporter.

"Kami harapkan untuk suporter tenang. Kita harus menghargai tamu," kata Imam Nahrawi.

"Kita harus menghormati tim tamu yang datang, kita sambut dan pulang antar mereka dengan baik," ujarnya.

Indonesia menghadapi Malaysia pada laga perdananya di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia pada Kamis (5/9) di SUGBK.

Itu merupakan penampilan pertama tim nasional Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia setelah menjalani sanksi FIFA pada rentang tahun 2015-2016.

Lima hari setelah melawan Malaysia, tepatnya Selasa (10/9/2019), juga di SUGBK, Indonesia melanjutkan perjalanannya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan menjamu Thailand.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/03/20363548/indonesia-vs-malaysia-pssi-undang-presiden-jokowi-ke-sugbk

Terkini Lainnya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke