Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Caketum PSSI Iwan Bule Janjikan Subsidi Rp 15 Miliar untuk Tim Liga 1

KOMPAS.com - Komjen Pol. M. Iriawan kembali mengeluarkan janji-janjinya di sela kesibukan maju sebagai Calon Ketua Umum PSSI.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu berjanji akan memberi subsidi tim-tim Liga 1 hingga Rp 15 miliar jika dirinya terpilih sebagai orang nomor satu di PSSI.

"Jika dihitung, sangat mungkin," kata Iwan Bule saat bersosialisasi dengan para pelaku sepak bola Jawa Tengah di Semarang, Sabtu (6/7/2019).

Selain subsidi untuk tim Liga 1, orang yang sekarang menjabat sebagai Sekretaris Utama Lemhanas tersebut juga menjanjikan subdisi Rp 5 miliar untuk tim-tim Liga 2 dan Rp 1 miliar untuk tim-tim Liga 3.

Selain itu, Iwan Bule juga akan mengeluarkan dana sebesar Rp 2,5 miliar untuk pengembangan sepak bola usia dini dari masing-masing tim Liga Indonesia.

Iwan Bule yakin, hal itu bisa terealisasi jika nantinya diamanahi untuk memimpin PSSI.

Menurutnya, biaya-biaya tersebut sudah terjabarkan dalam visi misinya sebagai Caketum PSSI.

Ia menyebut sumber pendanaan datang dari sponsor bisa direalisasikan guna pembiayaan pengembangan sepak bola Indonesia.

"Kami siap terbuka. Ada tim asistensi yang mengawasi pendistribusian uang ke klub," sambungnya.

Iwan Bule juga berencana mengirimkan bibit-bibit muda potensial tanah air untuk belajar ke luar negeri.

"Setelah tiga tahun belajar di luar tentunya mereka menjadi hebat, jadi kita tidak perlu naturalisasi lagi," kata Iwan Bule.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/07/13300078/caketum-pssi-iwan-bule-janjikan-subsidi-rp-15-miliar-untuk-tim-liga-1

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke