Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Transfer Real Madrid, Siapa Setelah Jovic dan Hazard?

KOMPAS.com - Kedatangan Luka Jovic ke Real Madrid belum cukup bagus bagi legenda klub, Predrag Mijatovic. Menurutnya, bos Madrid, Zinedine Zidane, harus bisa lebih agresif lagi di bursa pemain.

Real Madrid memastikan transfer 60 juta euro (sekitar Rp 962,275 miliar) Luka Jovic dari Eintracht Frankfurt pada awal pekan ini.

Tampak akan menyusul sang pemain adalah Eden Hazard (Chelsea) dan Ferland Mendy (Lyon) dengan Christian Eriksen (Tottenham) menjadi opsi di posisi playmaker.

Real Madrid juga memantau perkembangan Neymar Jr dan Kylian Mbappe di Paris Saint-Germain.

Luka Jovic datang bermodalkan catatan 17 gol dalam 25 pertandingan Bundesliga sepanjang musim 2018-19.

Torehannya hanya kalah dari striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski. Sedangkan di level antarklub Eropa, dia menghasilkan 10 gol dalam ajang Liga Europa, hanya kalah dari bomber Chelsea, Olivier Giroud.

Akan tetapi, catatan pemain Timnas Serbia tersebut tak membuat mantan bomber klub, Predrag Mijatovic, terkesima.

Bahkan, ia mengatakan kalau Jovic akan sulit menembus tim utama Real Madrid.

"Kami hanya membeli pemain pengganti. Saya tak yakin Zinedine Zidane tahu banyak tentang sang pemain," tutur bomber yang memperkuat Madrid selama tiga musim sejak 1996 tersebut.

"Zidane masih punya banyak pekerjaan di bursa," ujarnya lagi.

Mijatovic mengaku sangat kenal dengan permainan Jovic dan mengatakan bahwa Real Madrid harus memberinya kesabaran.

"Ia muda dan pencetak gol tetapi kami harus mengizinkannya beradaptasi. Ia pemain yang bisa berguna. Kami tak bisa meminta 20 gol per musim darinya sekarang ini," lanjutnya.

Real Madrid memang masih dikaitkan dengan sejumlah pemain bintang lain.

Keterpurukan Los Blancos pada 2018-2019, dengan mereka menyelesaikan musim dengan defisit 19 poin dari Barcelona (terbesar sepanjang sejarah), membuat presiden Florentino Perez gerah.

Eden Hazard tampak bakal datang dari Chelsea untuk menutup saga transfer yang telah lama berdengung. Madrid dikabarkan bakal memboyong sang pemain setelah kedua kubu menyetujui mahar 140 juta euro.

Sementara, Real Madrid juga dikatakan sudah sangat dekat untuk menggaet jasa pemain timnas Prancis, Ferland Mendy (23), dari Olympique Lyon.

Bahkan, Real dikabarkan Marca sudah siap mengumumkan kedatangan sang pemain pekan lalu tetapi urung terjadi setelah ada perbedaan pendapat dengan Lyon soal tes medis mendalam.

Lyon belum ingin memastikan transfer sebelum semua hal diselesaikan, termasuk tes medis.

Sang bek kiri sendiri sudah melalui tes medis normal.

Namun, Real Madrid dikatakan ingin Mendy menjalani tes medis kedua dan lebih spesifik untuk memastikan bahwa cedera pinggul yang menyerang sang pemain musim lalu tak akan kambuh lagi.

Jadwal tes medis kedua ini yang belum disetujui klub, apalagi dengan sang pemain kini tengah bergabung bersama Timnas Prancis.

Dua dokter Real Madrid dikabarkan sudah mengunjungi sang pemain di kamp latihan Les Bleus tetapi mereka belum bisa melangsungkan pemeriksaan lebih menyeluruh.

Sementara, kabar bahwa Christian Eriksen siap meninggalkan Tottenham juga mendapat sambutan di media Spanyol.

Namun, 66 persen dari 78 ribu lebih responden di situs Marca menyatakan tidak tertarik apabila pemain asal Denmark itu tersedia dengan banderol 113 juta euro apalagi dengan kembalinya James Rodriguez dan klub masih memiliki Isco serta Marco Asensio.

Selain itu, Real Madrid juga terus memantau perkembangan dari Paris Saint-Germain dengan hubungan Kylian Mbappe dan Neymar Jr dikatakan makin dingin.

Kehadiran presiden Florentino Perez di Paris awal pekan ini di Paris tertangkap oleh media lokal dan spekulasi pun tak terhindarkan.

Neymar kini tengah menghadapi kasus dugaan pemerkosaan dan Le Parisien mengatakan bahwa klub terus berkomunikasi dengan sang pemain, yang tengah berlatih bersama Timnas Brasil, perihal isu ini.

Namun, media lokal Prancis tersebut juga mengatakan bahwa PSG tak berniat untuk melepas sang pemain bintang dengan kasus dugaan pemerkosaan tadi makin merebak. Para sponsor pun sejauh ini tak menjauhi sang bintang.

Klub terus berkomunikasi dengan ayah sang bintang dan mengadakan 1-2 pertemuan dengannya di markas PSG di Paris seiring dengan pemberitaan deras yang mengalir di media Brasil.

Sementara itu, Mbappe dikabarkan oleh Marca ingin peran lebih besar di Paris musim depan. Potensi kepergian Neymar bisa jadi kesempatan yang ditunggu-tunggu oleh Mbappe.

Pelatih Zinedine Zidane sendiri sudah mengatakan minggu lalu kalau Mbappe Kylian lebih baik tak berpindah klub.

"Ia sangat bagus di mana ia berada sekarang," tutur Zidane ketika ditanya apakah Real Madrid bisa memberi Mbappe tanggung jawab lebih sebagai pemain.

https://bola.kompas.com/read/2019/06/07/08310038/transfer-real-madrid-siapa-setelah-jovic-dan-hazard-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke