Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Vs Barcelona, Cakir Bisa Jadi Pertanda Kemenangan Tuan Rumah

KOMPAS.com - Wasit asal Turki, Cuneyt Cakir, akan memimpin laga leg kedua semifinal Liga Champions antara Liverpool vs Barcelona.

Bentrok Liverpool vs Barcelona menurut rencana akan dihelat di Stadion Anfield, Selasa (7/5/2019) atau Rabu mulai pukul 02.00 dini hari WIB.

Cuneyt Cakir tergolong sebagai wasit dengan jam terbang tinggi kendati usianya baru 42 tahun.

Selain sudah memegang lisensi FIFA pada 2006 dan tergabung dalam wasit elite UEFA sejak 2010, Cakir telah memimpin 487 laga di semua kompetisi.

Baik itu di ajang Liga Super Turki, Piala Dunia, Piala Eropa, Olimpiade, Liga Europa, hingga Liga Champions.

Musim ini saja, wasit kelahiran kota Istanbul ini sudah mempimpin enam laga Liga Champions.

Teranyar yakni partai kedua perempat final antara Manchester City dan Tottenham Hotspur, 17 April 2019.

Yang menjadi kekhawatiran bagi pendukung Liverpool adalah Cakir memiliki rekor tak jarang membuat rugi tim-tim Inggris.

Para wakil dari Premier League yang pernah mengalami kekalahan di tangannya adalah Chelsea (2 laga), Tottenham (2), Manchester United (2), dan Arsenal (1).

Ada juga beberapa catatan yang menegaskan kegarangannya kala memimpin laga klub-klub Inggris.

Misalnya, ketika mengusir kapten John Terry kala Chelsea jumpa Barcelona pada semifinal Liga Champions musim 2011-2012.

Terry dikartu merah lantaran menendang penyerang Barca, Alexis Sanchez, dengan dengkulnya saat laga baru berlangsung sekitar 30 menit.

Praktis, Chelsea berlaga di final kontra Bayern Muenchen tanpa kehadiran sang kapten.

Mantan winger Manchester United, Nani, juga pernah mendapat pengusiran dari Cakir pada laga babak 16 besar Liga Champions melawan Real Madrid, 5 Maret 2013.

Nani dipaksa meninggalkan lapangan karena mengangangkat kaki terlalu tinggi untuk menerima bola. Nahas, kaki kanannya menghunjam dada bek Madrid, Alvaro Arbeloa.

Man United yang berlaga dengan 10 pemain mulai menit ke-56, akhirnya takluk 2-3 secara agregat.

Di sisi lain, Liverpool tak pernah kalah dalam laga yang dipimpin oleh Cakir.

Dalam pengawasannya, The Reds menang 3-2 atas Paris Saint Germain di Liga Champions pada 18 September 2018.

Sebelumnya Liverpool juga mampu menekuk Borussia Dortmund 4-3 (agregat 5-4) pada perempat final Liga Europa musim 2015-2016.

Adapun Barcelona memperoleh empat kemenangan dan empat hasil seri dalam delapan partai Liga Champions yang dipimpin Cakir.

https://bola.kompas.com/read/2019/05/06/11310098/liverpool-vs-barcelona-cakir-bisa-jadi-pertanda-kemenangan-tuan-rumah

Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke