Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih Akui Marcus/Kevin Alami Penurunan Performa

Marcus/Kevin yang merupakan pasangan ganda putra nomor satu dunia memang menuai hasil tak optimal pada beberapa kejuaraan terakhir yang mereka ikuti.

Saat All England Open 2019, duet berjulukan Minions itu tersingkir dini pada babak pertama. Kemudian saat Malaysia Open 2019, mereka kalah dari rekan senegara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dalam laga perempat final.

Teranyar, pada Singapore Open 2019, mereka dikalahkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dalam pertandingan semifinal.

"Memang ya, kalau dilihat, Minions itu ada sedikit penurunan," ujar Herry saat ditemui para awak media di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Selasa (16/4/2019).

"Tetapi, saya belum ngobrol secara individu ke mereka, apakah penurunan ini karena mereka jenuh, atau apakah tantangannya sudah tidak ada. Saya sih berpikirnya positif saja," tutur dia.

Herry sebenarnya tetap bersyukur meskipun Marcus/Kevin tanpa gelar juara pada 3 turnamen terakhir mereka.

Sang pelatih mengaku lebih memilih Marcus/Kevin terpuruk sekarang ketimbang kendor saat Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.

"Kekalahan mereka berdua ini, di satu sisi ada positifnya juga. Kalau juara terus, saya khawatir saat mereka tampil di Olimpiade-nya," ujar Herry.

"Memang, kalau kalah terus ya enggak bagus juga. Jadi, kami harus bisa mengatur kapan saatnya menang, dan juaranya di mana. Level Minions sudah cukup tinggi, musuh sudah mempelajari mereka," tutur dia.

Ajang selanjutnya, sektor ganda putra akan fokus kepada Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2019 di Wuhan, China, 23 hingga 28 April mendatang.

Herry berharap ajang tersebut bisa menjadi kesempatan bagi para pemainnya untuk mengumpulkan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/16/16000028/pelatih-akui-marcus-kevin-alami-penurunan-performa

Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke