Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemenpora Buka Pelatihan di Kendari

KENDARI, Kompas.com - Sebanyak 200 pemuda Sulawesi Tenggara (Sultra) akan mengikuti Pelatihan Kader Pemuda Anti Narkoba di Hotel Kubra Plaza Kota Kendari, 1 - 4 April 2019. Peserta pelatihan yang digelar Kementerian Pemuda dan Olahraga ini berasal dari 5 Kabupaten/Kota se-Provinsi Sultra.

Kelima daerah tersebut yaitu Kota Kendari, Kabupaten Konawe, Kolaka Timur, Konawe Utara, dan Banbana. Masing-masing Kabupaten/Kota mengirimkan 40 delegasi pemuda peserta pelatihan.

"Sulawesi Tenggara menjadi provinsi pertama dari tiga provinsi yang akan menjadi tempat Pelatihan Kader Pemuda Anti Narkoba 2019 oleh Kemenpora. Seperti tahun-tahun sebelumnya, Pelatihan ini digelar di daerah-daerah yang dinilai sebagai Zona Merah peredaran narkoba," ujar Deputi Pemberdayaan Pemuda Kemenpora, Prof. Faisal Abdullah.

Pelatihan Kader Pemuda Anti Narkoba merupakan program prioritas kepemudaan Kemenpora guna mengatasi darurat peredaran dan penggunaan narkoba di Tanah Air. Program ini digulirkan sejak 2016 dan telah menyisir beberapa provinsi secara bergiliran.

Untuk tahun ini, selain Sulawesi Tenggara, Pelatihan Kader Inti Anti Narkoba direncanakan digelar di Maluku (Ambon) dan Kepulauan Riau (Batam).

Faisal menegaskan, Narkoba harus diperangi karena telah merusak generasi bangsa. Harapan untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 salah satunya adalah dengan menyelamatkan generasi muda saat ini dari jeratan narkoba. Kondisi darurat narkoba harus diatasi karena dapat melemahkan dan menghancurkan bangsa di masa mendatang.

Faisal berharap, kegiatan untuk melatih kader pemuda anti narkoba dari Kemenpora  ini dapat menjadi inspirasi kepada provinsi dan kebupten/kota yg lain untuk melaksanakan hal serupa. "Karena kemampuan Kemenpora untuk menjangkau seluruh kabupaten/kota diseluruh provinsi sangatlah terbatas. Apa yang dilakukan oleh kemenpora hanyalah model," kata Deputi.

Asisten Deputi Peningkatan Wawasan Pemuda pada Deputi Pemberdayaan Pemuda Kemenpora, Arifin Majid menambahkan, kegiatan Pelatihan Kader Pemuda Anti Narkoba di Sulawesi Tenggara, juga di dua provinsi lain nanti (Kepri dan Ambon), masing-masing akan diikuti 200 orang. "Peserta pelatihan akan menjalani tes urine bebas narkoba, kemudian ditempa ditempa dengan berbagai materi gerakan anti narkoba selama empat hari dan setelah itu akan dikukuhkan sebagai kader," jelas Arifin.

Setelah dikukuhkan, 200 pemuda yang telah dilatih, masing-masing akan melakukan pelatihan kepadea 25 pemuda di daerahnya. Sehingga di satu provinsi akan muncul 5000 kader pemuda anti narkoba yang lahir dari program Kemenpora ini.

https://bola.kompas.com/read/2019/03/31/20502288/kemenpora-buka-pelatihan-di-kendari

Terkini Lainnya

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke